News

Wakil Wali Kota Siap Maju Pilwali Banjarmasin 2024, Datangi 3 Parpol

Wakil Wali Kota Banjarmasin, Ariffin Noor bersiap maju sebagai calon Pemilihan Wali (Pilwali) Banjarmasin 2024.

Featured-Image
Wakil Wali Kota Banjarmasin, Ariffin Noor bersiap maju sebagai calon Pemilihan Wali (Pilwali) Banjarmasin 2024. Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN - Wakil Wali Kota Banjarmasin, Ariffin Noor bersiap maju di Pilwali Banjarmasin 2024.

Saat ini, Ariffin sudah melakukan komunikasi politik ke Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Demokrat dan Partai Golongan Karya (Golkar).

Untuk diketahui, pasangan Ibnu Sina pada Pemilu 2019 silam ini merupakan kader dari PKB.

"Tiga partai yang sudah kita datangi gitu, tinggal apakah ada kepercayaan dari partai untuk kami," ujar Ariffin.

Dikabarkan Ariffin berpasangan dengan Ketua Partai Gerindra Banjarmasin, Muhammad Yamin untuk maju Pilkada Banjarmasin 2024.

Yamin sendiri menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Banjarmasin.

"Itu kan belum, diajukan oleh partai pengusung dulu. Pak Yamin dari Partai Gerindra, saya harapan bisa diusungkan atau ada kesepakatan," ucapnya.

Ariffin pun mengklaim mendapatkan amanat dan restu dari para tokoh agama dan masyarakat di Banjarmasin. Dari sana lah Ariffin menginginkan pembangunan di kota berjuluk seribu sungai ini dapat berjalan lancar.

"Banjarmasin itu kan harapan kita Barasih Wan Nyaman, yakin untuk kepentingan kita. Masyarakat ekonominya bagus, pendidikannya baik. Bagaimana cara menciptakan itu perlu kerjasama," pungkasnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner