bakabar.com, BATULICIN – Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, Said Ismail Khollil Alydrus menyerahkan seperangkat alat pengeras suara untuk Masjid At Taubah di Lapas Kelas III Batulicin.
Bantuan alat pengeras suara itu diberikan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.
"Semoga dengan adanya alat pengeras suara ini bisa untuk meningkatkan ketakwaan dan keimanan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas III Batulicin dalam menjalani masa sisa pidananya,” ucap Said Ismail, Minggu (3/4).
Said Ismail berharap dengan apa yang diberikan bisa menjadi kebaikan untuk masyarakat, terlebih saat menjalankan ibadah di bulan puasa.
“Semoga apa yang kita kerjakan selalu bernilai ibadah. Semoga mendapatkan berkah dari Allah SWT,” tukasnya.
Sementara itu, Plt Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Batulicin, Yosef Benyamin Yembise, mengucapkan terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu.
“Semoga apa yang diberikan untuk Masjid At Taubah Lapas Kelas III Batulicin ini bermanfaat dan berkah untuk semua,” kata Yosef.
Dalam momen tersebut, Yosef berharap hubungan antara Lapas Kelas III Batulicin dan DPRD Tanah Bumbu semakin terjalin dan lebih baik.
“Ke depannya semoga dengan adanya bantuan ini hubungan antara Lapas Kelas III Batulicin dan DPRD Tanah Bumbu selalu terjalin baik. Terlebih nantinya lapas ini akan di isi dengan WBP asal Tanah Bumbu yang akan dikirim dari Lapas Kelas IIA Kotabaru,” pungkasnya.