Kalteng

Waket DPRD Palangka Raya: HUT Korpri Momentum Tingkatkan Kinerja

apahabar.com, PALANGKA RAYA —HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-49 tahun ini, hendaknya menjadi momentum bagi…

Featured-Image
Wakil Ketua I DPRD Palangka Raya Wahid Yusuf. Foto-ISTIMEWA

bakabar.com, PALANGKA RAYA —HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-49 tahun ini, hendaknya menjadi momentum bagi seluruh ASN terutama di lingkungan Pemkot Palangka Raya untuk meningkatkan kinerja.

“Jadi hendaknya para ASN yang tergabung dalam tubuh Korpri, dapat meningkatkan kinerjanya khususnya dalam bidang pelayanan publik,” kata Wakil Ketua I DPRD Palangka Raya Wahid Yusuf, Selasa (1/12).

Selain itu, juga dituntut untuk bekerja lebih profesional, jujur, bersih dari tindak korupsi, berjiwa sosial dan lainnya. Dengan harapan, dapat memberi contoh positif bagi masyarakat.

Terlebih di era keterbukaan informasi seperti sekarang ini, para pegawai memiliki tugas dan tanggung jawab yang tidak mudah.

“Aparatur pemerintah itu dituntut dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” ujarnya.

Menurut Wahid, untuk membentuk profesionalitas, tiga aspek yang harus dijalankan setiap ASN yaitu, kompetensi, integritas dan kinerja.

Kompetensi mencakup pendidikan, keterampilan dan pengalaman. Kemudian integritas mencakup jujur, adil, disiplin dan royal. Sedangkan untuk kinerja berdasarkan prestasi menyesuaikan tugas.

“Yang harus dipahami setiap ASN, adalah bagaimana pelayanan terbaik bisa diberikan. Terutama bisa memahami apa yang diperlukan masyarakat,” ujarnya.

Hal itu sesuai tema HUT Korpri tahun ini, berkontribusi, melayani dan mempersatukan bangsa adalah suatu dorongan agar kinerja ASN di bidang pelayanan publik harus ditingkatkan.



Komentar
Banner
Banner