Relax

Viral! Video Jamaah Nyanyikan Lagu Kebangsaan Sebelum Salat Tarawih

apahabar.com, BANJARMASIN – Menyanyikan lagu kebangsaan saat acara-acara resmi mungkin hal yang wajar. Namun bagaimana lagu…

Featured-Image
Viral! Video Jamaah Nyanyikan Lagu Kebangsaan Sebelum Salat Tarawih. Foto-Ist

bakabar.com, BANJARMASIN – Menyanyikan lagu kebangsaan saat acara-acara resmi mungkin hal yang wajar. Namun bagaimana lagu kebangsaan dinyanyikan saat sebelum melaksanakan salat tarawih.

Bagitulah yang dilakukan oleh para jamaah dalam video yang dibagikan oleh akun Facebook, Rumbiya Cagat, pada Rabu (13/4) kemarin.

“Sebelum kita sholat teraweh, kita nyanyiin dl yah lagu kebangsaan…….Awas kalau ada yg bilang ini ngebid’ah…..!!!” tulis akun tersebut.

Dalam video yang berdurasi 2 menit 8 detik itu tampak para jamaah kompak menyanyikan lagu kebangsaan. Setelah lagu selesai dinyanyikan disusul dengan bilal yang mengumandangkan seruan sholat tarawih berjamaah.

Melalui akun tersebut, video telah ditonton ribuan kali dan mendapat puluhan komentar dari warganet.

“Akhir jaman..” Tulis warganet.

“Yang merekam kada (tidak) umpat (ikut) nyanyi kah,” tambah lainnya.

Tidak diketahui peristiwa itu terjadi di masjid daerah mana, maupun kapan peristiwannya terjadi. Namun video tersebut sudah beredar dari whatsapp ke whatsapp dan mendadak viral.

@apahabarcom

Viral! Video Jamaah Nyanyikan Lagu Kebangsaan Sebelum Salat Tarawih #tiktokberita

♬ suara asli – bakabar.com – bakabar.com



Komentar
Banner
Banner