Tak Berkategori

Viral Fortuner Pelat Dinas Polri Ugal-Ugalan, Kabur Usai Tabrak Dua Mobil

apahabar.com, JAKARTA – Aksi kurang terpuji dilakukan pengendara mobil Toyota Fortuner berpelat dinas Polri di Jakarta…

Featured-Image
Sebuah mobil Fortuner Bernopol 3488-07 yang diduga kendaraan anggota polisi dikejar pengendara yang ditabrak saat melawan arah di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Jumat (20/8). Foto-Net

bakabar.com, JAKARTA – Aksi kurang terpuji dilakukan pengendara mobil Toyota Fortuner berpelat dinas Polri di Jakarta Selatan, terekam dalam video dan menjadi viral.

Kejadian tersebut terjadi di Jalan Tentara Pelajar, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (20/8) dini hari.

Mobil Fortuner dengan pelat nomor 3488-07 melawan arah dan menabrak satu mobil Peugeot 308 Turbo hingga bagian depan ringsek, serta menyenggol spion mobil Mercedes Benz GLC200.

Kejadian itu direkam akun Instagram @_ferdn yang mengemudikan mobil Peugeot, sebelum diunggah ulah oleh akun-akun lain dalam platform media sosial yang sama, Sabtu (21/8).

“Saya pertama dari arah Permata Hijau menuju ke Jl Tentara Pelajar. Kemudian dari arah berlawanan ada Fortuner berpelat dinas 3488-07 arogan yang melakukan contraflow dengan kecepatan tinggi,” tulis akun @_ferdn.

“Setelah itu mobil dinas tersebut menabrak mobil Mercedes Benz teman saya yang mengakibatkan spion sebelah kanan patah,” tambahnya.

Selanjutnya mereka pun berbalik arah dan mengejar Fortune berpelat dinas itu untuk meminta pertanggungjawaban.

Fortuner itu berhasil diadang di depan Apartemen Four Winds. Namun sekonyong-konyong Fortuner itu tancap gas lagi, sehingga menabrak Peugeot.

Akibat tabrakan itu, bagian depan sebelah kiri mobil Peugeot berwarna putih ringsek parak dan membuat kap tidak bisa lagi ditutup.

Pengejaran dilakukan kembali oleh pengemudi Mercedes Benz. Pelaku sempat tertangkap di Pos Pengumben 2.

“Namun ketika pengemudi Mercedes Benz mendekat, Fortuner tersebut langsung menancap gas,” jelas akun @_ferdn.

“Akibatnya pengemudi Mercedes Benz terseret hingga mengalami luka di tangan, kepala dan bagian pinggang. Selanjutnya kami kehilangan jejak pelaku tersebut,” sambungnya.

Lantas keesokan pagi, mereka melaporkan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Selatan.

Sementara Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Suharto, membenarkan insiden kecelakaan tersebut.

“Kami masih dalam penyelidikan, termasuk pengemudi Toyoya Fortuner dengan pelat nomor dinas, papar Suharno seperti dilansir Liputan6.

Sontak kejadian tersebut membuat warganet geram. Mereka juga mendesak pihak berwenang mengusut tuntas kejadian itu.

“Arogan!! Udah ngak kaget paling mobil dinasnya dipakai anaknya itu,” komentar akun @satryamandal***.

“Tolong diselesaikan se adil2 nya… Biar nama kepolisian indonesia tidak tercoreng,” tambah akun @eja3***.

“Jangan sampai gini. Plot twist : Yang ditangkap si perekam atas kasus pencemaran nama baik,” tandas
akun @tedijo***.



Komentar
Banner
Banner