Hiburan

Viral, Detik-detik 2 Perempuan Berhijab Curi Kotak Susu di Supermarket

Sebuah video memperlihatkan dua perempuan berhijab mencuri kotak susu di supermarket viral di media sosial (medsos)

Featured-Image
Viral, Detik-detik 2 Perempuan Berhijab Curi Kotak Susu di Supermarket. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Sebuah video memperlihatkan dua perempuan berhijab mencuri kotak susu di supermarket viral di media sosial (medsos).

Dalam video yang diunggah akun TikTok @aalimey, terlihat dua perempuan itu tengah berbicara sambil berbelanja.

Salah seorang perempuan yang memakai rok berwarna hitam mengambil dan memasukkan kotak susu ke dalam pakaiannya.

Selanjutnya, perempuan yang memakai rok berwarna cokelat juga mengambil dan memasukkan kotak susu itu ke dalam pakaiannya.

Setelah selesai melakukan aksinya, kedua perempuan itu bersikap seolah-olah tak terjadi apa-apa.

"Yang mengenali ciri-ciri ibu ini mohon hati-hati ya guys, karna ibu ini mencuri 6 boks dancow di supermarket tempat saya bekerja, mungkin dia sudah terbiasa melakukan aksinya diberbagai supermarket2 atau melihat kondisi sebelum melakukan aksinya," tulis akun itu dikutip Jumat (10/2).

@pelangisetelahhujan1919#fyp#bagi yang mengenali ciri2 ibu ini mohon hati2 ya guys Karna ibu ini mencuri 6 boks dancow di supermarket tempat saya bekerja, mungkin dia sudah terbiasa melakukan aksinya diberbagai supermarket2 atau melihat kondisi sebelum melakukan aksinya. #dear ibu semoga cepet sadar ya Bu yang ibu lakukan sangat merugikan karyawan yang bisa berdampak buruk bagi kami. #fyp♬ suara asli - aalimey

"Dear ibu semoga cepet sadar ya bu yang ibu lakukan sangat merugikan karyawan yang bisa berdampak buruk bagi kami," sambungnya.

Sayangnya, video memperlihatkan dua perempuan mencuri kotak susu tersebut belum tahu pasti lokasi dan waktu itu terjadi. 

Video dua perempuan yang mencuri enam kotak susu di supermarket itu mendapat beragam komentar darin nitizen.

"Yang aku bingung gmn cara narony ko cpt banget sampai aku lihat berulang ulang," tulis warganet.

"Di di taro dimana coba? Di CD? Tp kok ga jatuh? Kan banyak?," tambah warganet

"Kok brani ya klo aku udh gemeteran duluan & semaput di situ," timpal lainnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner