bakabar.com,TANJUNG – Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Tabalong hingga hari ini terus berlanjut.
Hingga Senin (17/05/2021) tadi, sudah ribuan warga jadi sasaran suntik vaksin jenis Sinovac.
Juru Bicara Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tabalong, Gusti Judid Ihsan Permana mengatakan, akumulatif vaksinasi Covid-19 sampai tanggal 17 Mei 2021 untuk dosis pertama sebanyak 7.713 orang.
“Dari jumlah itu yang sudah disuntik vaksin dosis kedua sebanyak 4.469 orang,” kata dia, Selasa (18/5/2021).
Judid menjelaskan, jumlah tersebut terdiri dari tenaga kesehatan, petugas publik dan lansia.
Untuk tenaga kesehatan dari sasaran 1.437 orang, yang sudah di vaksin dosis pertama 1.872 orang atau 130,27 persen.
Sementara dari jumlah itu pula yang sudah disuntik dosis kedua berjumlah 1.806 orang atau 125,68 persen.
Kemudian, petugas publik dari sasaran 21.072 orang, yang disuntik vaksin dosis pertama 5.432 atau 25,77 persen, dari jumlah itu yang sudah di vaksin dosis kedua sebanyak 2.569 atau 12,19 persen.
“Untuk lansia dari sasaran 22.537 orang, yang disuntik vaksin dosis pertama 409 orang atau 1,81 persen, dari jumlah itu yang disuntik vaksin dosis kedua 94 orang atau 0,41 persen,” jelas Judid.
Sementara itu, ketersedian vaksin di instalasi farmasi sampai tanggal 17 Mei 2021 tinggal 10 vial.
“Jumlah ini bisa saja berkurang mengingat vaksinasi masih berlangsung,” jelas Judid.
Judid juga belum mengetahui kapan vaksin selanjutnya akan datang.
“Untuk kedatangan vaksin selanjutnya masih menunggu pemberitahuan selanjutnya,” pungkasnya.