Nasional

Usai Libur Lebaran, Wisma Atlet Bersiap Hadapi Lonjakan Pasien Covid-19

apahabar.com, JAKARTA – Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman meninjau Rumah Sakit Darurat (RSD) Covid-19 Wisma…

Featured-Image
Sejumlah tenaga kesehatan memainkan angklung di RSDC Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Selasa (23/3/2021). Acara tersebut dilakukan dalam rangka satu tahun beroperasinya RSDC Wisma Atlet Kemayoran. Foto-Liputan6.com

bakabar.com, JAKARTA – Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman meninjau Rumah Sakit Darurat (RSD) Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Dalam tinjauan tersebut, Dudung memastikan RSD Covid-19 Wisma Atlet siap menghadapi antisipasi adanya lonjakan kasus positif usai libur panjang Lebaran 2021.

“Kami cek di sini kesiapan tenaga medis maupun unsur pengamanan dan sarana prasarana yang kita siapkan di sini sehingga apabila terjadi lonjakan, ledakan, kita sudah siap untuk mengantisipasi,” ujar Dudung di lokasi, Senin (17/5/2021).

Sebagai Pangkogasgabpad RSD Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Dudung juga memeriksa kondisi sejumlah pasien yang masih melakukan perawatan di Tower 5 dan 6 guna memberi dukungan moril agar bisa secepatnya negatif serta pulih.

“Juga akan mengecek langsung ke rumah sakit tower 5 tower 6 akan mengecek secara langsung para pasien yang ada minimalnya kita akan memberikan moril kepada mereka agar cepat sembuh, agar imunnya semakin meningkat,” jelas jenderal militer bintang dua ini.

Diketahui, tinjauan Dudung dilakukan bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran. Kepada para tenaga kesehatan, Fadil mengaku salut atas kerja keras mereka menangani laju virus Covid-19 di kawasan Jakarta dan sekitarnya.

“Anda adalah pejuang kemanusiaan, oleh sebab itu kami ingin merasakan bagaimana semangat yang anda telah tunjukkan sehingga kami juga menambah motivasi,” kata Fadil.



Komentar
Banner
Banner