News

Update Banjir Kalsel: 6.392 Rumah Terendam, Banjar Terparah

apahabar.com, BANJARMASIN – Sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan kembali dilanda banjir usai hujan deras mengguyur beberapa…

Featured-Image
Polisi mengevakuasi para tahanan Mapolsek Martapura Timur ke Mapolres Banjar, Selasa (22/3). apahabar.com/Hendralianor

bakabar.com, BANJARMASIN – Sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan kembali dilanda banjir usai hujan deras mengguyur beberapa hari terakhir.

Berdasar pemetaan Dinas Sosial Provinsi Kalsel, banjir merendam 6.392 rumah dari dua kabupaten: Banjar dan Tapin. Data mencatat ada 6.398 KK/23.763 jiwa harus terdampak.

Kawasan terparah memang terjadi di Kota Melayu Martapura. Ada 65 desa dari 6 kecamatan yang terdampak.

Ketinggian air bervariasi 20-80 sentimeter. "Belum ada penurunan. Sementara warga yang mengungsi saat ini masih nihil," kata Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kalsel, Achmadi kepada bakabar.com, Selasa (22/3).

Achmadi meminta warga agar tetap meningkatkan kewaspadaan dini terhadap cuaca ekstrem.

"Jauhi lapangan terbuka dan jangan berteduh di bawah pohon. Tak kalah penting, tetap perhatikan protokol kesehatan 5 M," imbaunya.

Dirinya juga meminta sejumlah daerah lain untuk waspada. Sebab, tak menutup kemungkinan banjir akan meluas.

Mengingat, berdasar perkiraan BMKG hujan deras disertai angin kencang masih bakal mengguyur Bumi Lambung Mangkurat hingga beberapa hari ke depan.

Ribuan Rumah di Kabupaten Banjar Terendam Banjir, Sebagian Warga Masih Bertahan



Komentar
Banner
Banner