Pemkot Banjarmasin

Upacara Kemerdekaan di Balai Kota Banjarmasin, Ibnu Sina Berharap Warga Bersatu Wujudkan Visi Misi Baiman

Upacara pengibaran bendera di hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 di Halaman Balai Kota Banjarmasin berlangsung khidmat, Kamis (17/8/2023).

Featured-Image
Wali Kota, Ibnu Sina memimpin upacara Kemerdekaan RI di Balai Kota Banjarmasin. Foto- Diskominfotik Banjarmasin

bakabar.com, BANJARMASIN - Upacara pengibaran bendera di hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 di Halaman Balai Kota Banjarmasin berlangsung khidmat, Kamis (17/8/2023).

Putra putri terbaik pasukan paskibraka berhasil menjalankan tugasnya dengan baik dalam mengibarkan sangsaka merah putih.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengucapkan sangat bersyukur karena pengibaran bendera pusaka di Balai Kota Banjarmasin berjalan sukses dan lancar.

"Mereka para patriot dan pemimpi masa depan," ucap Ibnu usai upacara kemerdekaan.

Menurut Ibnu, di tahun ini upacara kemerdekaan terasa jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya saat pandemi Covid-19.

"Kita lebih bebas karena hampir tidak ada yang memakai masker dan panggung kita lebih baik dari tahun kemarin," sambungnya.

Melalui upacara kemerdekaan tersebut lanjut Ibnu, diharapkan rasa nasionalisme dari pemuda kembali memuncak dan semakin semangat menuju Indonesia lebih baik lagi.

Pucuk pimpinan di Pemkot Banjarmasin itu juga berpesan perjuangan agar semangat dalam memerangi kebodohan, kemiskinan dan keterbelakangan untuk membawa bangsa lebih maju.

"Harapannya dengan Indonesia lebih maju ke depan dan 17 Agustus ada spirit untuk bangkit khususnya di Kota Banjarmasin," pintanya.

Ia mengajak warga Kota untuk mengimplementasikan semangat juang di hari kemerdekaan dalam menduukung peran pemerintah menuntaskan visi-misi pembangunan.

Editor


Komentar
Banner
Banner