Mobile Legends

Trik Kalahkan Lawan yang Pakai Hero Bruno di Games Mobile Legends

Pada permainan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), terdapat lebih dari 100 hero yang dapat dimainkan, salah satunya adalah Bruno

Featured-Image
Hero Bruno yang ada di game MLBB (Foto: apahabar.com/Regent)

bakabar.com, JAKARTA - Pada permainan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), terdapat lebih dari 100 hero yang dapat dimainkan, salah satunya adalah Bruno.

Hero berjenis marksman ini dikenal sebagai seorang pria yang bertarung menggunakan senjata berupa bola.

Jika melihat statistik dari hero ini, kemampuan daya serang yang dibekali kepadanya cukup besar, dengan tingkat kesulitan cukup rendah.

Dengan tipikal finisher/burst yang dapat dihasilkan hero ini, bukan tidak mungkin tim kita dapat 'diacak-acak' oleh hero seperti Bruno.

Hal tersebut mengingat ia juga memiliki skill escape, yang dilengkapi pada skill 2-nya.

Baca Juga: Gim Luna Fantasia Mobile Tawarkan Fitur Menarik, Penasaran Mau Coba?

Lalu, bagaimana cara agar kita tetap dapat lihai dalam melawan hero seperti Bruno? Berikut bakabar.com telah merangkum tipsnya:

1. Pilih Hero dengan Kemampuan / Skill Crowd Control (CC) atau Stun

Jika bertemu dengan Bruno, jangan panik. Pilihlah hero dengan skill CC atau stun yang cukup lama, seperti Moskov yang ada di role marksman.

Moskov dengan kemampuan stun yang lama (hingga 1,5 detik), sehingga dapat mengungguli Bruno di Gold Lane.

Kemampuan CC dan posisi yang baik tentunya dapat mengatasi Bruno yang memiliki kelincahan dengan skill escape-nya.

Baca Juga: Daftar Hero Meta Ciki, Bikin Mobile Legends Season 27 Makin Ez

Keunggulan Moskov di Gold Lane ketika melawan Bruno (Foto: bakabar.com/Regent)
Keunggulan Moskov di Gold Lane ketika melawan Bruno (Foto: bakabar.com/Regent)

2. Prioritaskan untuk Membeli Item Attack di Early Game

Dari statistik heronya, Bruno sebagai marksman pada umumnya tidak memiliki durability / atau health point (HP) yang cukup tebal. 

Hal tersebut tentunya dapat dimanfaatkan dengan cara terus menyerangnya pada saat early game dengan membekali diri dengan memprioritaskan item attack, sehingga memojokkannya dan memenangkan Gold Lane.

Dengan memiliki lebih banyak gold dan memprioritaskan item attack pada early game, kesempatan untuk memenangkan pertandingan juga akan lebih besar. Hal itu disebabkan item yang kita miliki dapat lebih banyak dari tim lawan.

Baca Juga: Pahami Meta Ciki di Mobile Legends, Cocok buat Push Rank Bareng Teman

Cara melawan Bruno di Gold Lane (Foto: bakabar.com/Regent)
Cara melawan Bruno di Gold Lane (Foto: bakabar.com/Regent)

3. Kuasai dan 'freeze' Gold Lane lawan

Hal terakhir yang harus dilakukan adalah sebisa mungkin kita dapat melakukan 'freeze lane' sehingga mengungguli Gold Lane lawan.

Freeze lane dapat dilakukan dengan cara menghalau lawan agar tidak mendapatkan last hit kepada cannon atau yang biasa disebut dengan 'gerobak'.

Pada 5 menit pertama setiap permainan, akan ada bonus gold besar yang bisa didapatkan oleh pemain di Gold Lane, jika berhasil melakukan last hit kepada gerobak.

Baca Juga: Keren! PUBG Mobile X Bugatti Bakal Kasih Sensasi Baru

Gunakanlah 'kesempatan emas' tersebut untuk menghalau majunya Bruno, hingga gagal mendapatkan last hit di 5 menit pertama.

Kegagalan tersebut dapat membawa efek snowball pada sebuah tim, sehingga tim pada permainan MLBB yang memiliki perbedaan gold ataupun level akan memiliki perbedaan kekuatan yang cukup signifikan.

Freeze Lane kepada Bruno (Foto: bakabar.com/Regent)
Freeze Lane kepada Bruno (Foto: bakabar.com/Regent)
Editor


Komentar
Banner
Banner