Hot Borneo

Tragis! Wanita Kelumpang Hulu Kotabaru Patah Kaki Diterkam Buaya

apahabar.com, KOTABARU – Nasib tragis dialami Nurhalimah (32), wanita asal Dusun Batu Ganting, Desa Bangkalaan Melayu,…

Featured-Image
Wanita asal Dusun Batu Ganting, Desa Bangkalaan Melayu, Kelumpang Hulu, patah kaki dan terluka parah akibat diterkam buaya liar saat mandi sore di sungai. Foto-Istimewa.

bakabar.com, KOTABARU – Nasib tragis dialami Nurhalimah (32), wanita asal Dusun Batu Ganting, Desa Bangkalaan Melayu, Kecamatan Kelumpang Hulu, Kotabaru.

Ia mengalami patah kaki usai diterkam buaya pada Selasa (14/6) sekira pukul 17.30 Wita.

Dikonfirmasi, Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Aditya Harisada Siregar melalui Kapolsek Kelumpang Hulu Iptu Abdul Shomad membenarkan peristiwa mengerikan tersebut.

“Iya benar,” ucap Iptu Abdul Shomad kepada bakabar.com, Rabu (15/6).

Sebelum diterkam buaya, korban bersama sang kakak tengah asyik mandi di sungai Bangkalaan Melayu.

Seketika dari dalam air muncul buaya dan langsung menerkam kedua kaki korban hingga diseret.

Sontak korban berteriak dan dilihat sang kakak bernama Lawiyah.

Lawiyah pun berupaya menolong dengan cara menarik tangan korban sampai akhirnya gigitan buaya terlepas.

Lantas Lawiyah berteriak meminta tolong kepada warga sekitar.

“Akibat terkaman buaya, korban mengalami patah kaki, bagian tulang kering sebelah kiri dan mengalami luka robek terbuka sekitar 30 centimeter dengan lebar 4 centimeter pada kaki kanan,” kata Shomad.

Akibat peristiwa ini, korban sempat dilarikan ke puskesmas terdekat menggunakan pikap.

Namun dikarenakan luka parah, korban dibawa ke RSUD Andi Abdurahman Noor Tanah Bumbu.



Komentar
Banner
Banner