Sport

TOP! Anak Penjual Tahu Tek Kotabaru Lolos Seleksi Akademi Arema FC U-16

apahabar.com, KOTABARU – Kabar menggembirakan datang dari cabang olahraga sepakbola di Kotabaru. Seorang anak penjual tahu…

Featured-Image
Muhammad Ferdy Meinanda, siswa asal Tegalrejo Kotabaru berhasil lolos seleksi Akademi Arema FC U-16. Foto : Yudi for apahabar.com.

bakabar.com, KOTABARU – Kabar menggembirakan datang dari cabang olahraga sepakbola di Kotabaru.

Seorang anak penjual tahu tek dari Desa Tegal Rejo, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kotabaru, lolos seleksi Akademi Arema FC U-16.

Ia adalah Muhammad Ferdy Meinanda, pelajar Kelas X SMAN Kelumpang Hilir, Kotabaru.

Informasi lolosnya Ferdy ke Akademi Arema FC U-16 dibenarkan Yudi, pembina tim sepakbola Generasi FC di Tegalrejo.

Ferdy sebelumnya berlatih di tim sepakbola Generasi FC di Tegalrejo Kotabaru.

Bagi Yudi sebagai pembina, mengaku bangga karena salah satu siswa binaannya itu berhasil lolos seleksi Akademi Arema FC U-16.

“Tentu sebagai pembina, saya sangat bangga sekali. Ferdy sudah resmi dinyatakan lolos seleksi, dan persiapan registrasi ulang,” ujar Yudi kepada bakabar.com, Kamis (11/3) siang.

Yudi bilang, lolosnya Ferdy sendiri bukan hanya karena nasib baik semata. Namun, keberhasilannya itu merupakan buah dari kerja keras, dan kegigihannya dalam berlatih.

“Jadi, selama latihan, Ferdy ini memang memiliki bakat yang cukup baik di sepakbola. Semoga, ini jalan terbaik meraih cita-cita emasnya,” ujar Yudi.

Sebagai informasi, selain Muhammad Ferdy Meinanda, terdapat delapan siswa lain dari berbagai daerah yang juga dinyatakan lolos seleksi. Mereka semua kelaharian tahun 2005.

Komentar
Banner
Banner