bakabar.com, TANJUNG – Polres Tabalong menggelar operasi kewilayahan Bina Karuna Intan 2021.
Operasi yang digelar mulai 29 November hingga 13 Desember itu untuk memelihara dan meningkatkan stabilitas keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin melalui Kabag Ops AKP Hendra Sumala Sartio mengatakan, operasi tersebut juga untuk kelancaran seluruh kegiatan sosial dan ekonomi masyarakat serta mengantisipasi bencana alam banjir di Kabupaten Tabalong, yang mana debit air sungai sudah cukup mengalami kenaikan.
Hendra berpesan kepada para anggota Polres Tabalong agar melaksanakan kegiatan operasi tersebut dengan sebaik-baiknya.
” Laksanakan operasi ini dengan penuh tanggung jawab agar kehadiran polisi di tengah masyarakat membuat mereka merasa aman dan tenang,” katanya, Rabu (1/12) sore.
Hendra berpesan, jika ada rumah warga terdampak banjir, kiranya petugas dapat bersinergi dengan pihak terkait dan masyarakat untuk penanggulangan bencana banjir di Tabalong.
Sementara itu, sebelum operasi itu digelar terlebih dahulu dilaksanakan kegiatan latihan pra operas (Latpraops).
Latpraops dipimpin Kapolres AKBP Riza Muttaqin melalui Kabag Ops, diikuti para pejabat utama, para Kapolsek jajaran beserta sejumlah personel Polres Tabalong dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.