Nasional

Tim Gabungan Polres Batola Obok-obok Sungai Mampet

Lama tak tersentuh pembersihan, sungai di pinggir Jalan Gusti Moch Seman Marabahan diobok-obok tim gabungan Polres Barito Kuala (Batola), Jumat (26/1).

Featured-Image
Personel Sat Polairud Polres Barito Kuala memotong rumput liar yang menutupi aliran sungai di pinggir Jalan Gusti Moch Seman Marabahan. Foto: Humas Polres Batola

bakabar.com, MARABAHAN - Lama tak tersentuh pembersihan, sungai di pinggir Jalan Gusti Moch Seman Marabahan diobok-obok tim gabungan Polres Barito Kuala (Batola), Jumat (26/1) pagi.

Kegiatan yang diinisiasi Sat Polairud tersebut menyasar pembersihan rumput-rumput liar dan tumpukan sampah menahun.

Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko, sejumlah PJU, personel Dit Polairud Polda Kalimantan Selatan, Sat Sabhara dan UPT Persampahan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) juga berpartisipasi.

Selama sekitar 2 jam, sungai kecil yang bermuara ke Sungai Barito tersebut terlihat bersih. Demikian pula pohon-pohon liar di pinggir sungai.

"Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk peran aktif kami membersihkan lingkungan, khususnya kawasan perairan," papar Kapolres Batola melalui Kasat Polairud AKP Supriyanto.

"Kegiatan serupa memang ditargetkan per pekan dan diharapkan kegiatan serupa diikuti jajaran yang lain," tambahnya.

Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko ikut mengangkut potongan pohon dalam aksi bersih-bersih di sungai. Foto: Humas Polres Batola
Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko ikut mengangkut potongan pohon dalam aksi bersih-bersih di sungai. Foto: Humas Polres Batola
Editor


Komentar
Banner
Banner