bakabar.com, KOTABARU – Jajaran RSUD Pangeran Jaya Sumitra (PJS) Kotabaru terus berbenah, dan berkomitmen untuk memberikan pelayanan prima bagi masyarakat.
Terbaru, pihak RSUD PJS Kotabaru juga telah menyiapkan sebanyak tiga orang wanita berhijab pendamping pasien.
Ketiganya direkrut untuk memberikan pelayanan kepada pengunjung yang datang ke RSUD PJS Kotabaru.
Plt Dirut RSUD PJS Kotabaru, Hj Ernawati membenarkan adanya tiga pelayan baru di lingkungan kerjanya.
“Ya, jika ada masyarakat yang masih bingung menuju Poli, atau ingin mendapat pelayanan medis lainnya, maka mereka itu yang membantu mengarahkan,” ujar Ernawati, Kamis (14/10).
Ernawati bilang, penyiapan para pelayan tersebut semata dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Sa Ijaan di RSUD PJS.
“Intinya, ini semua untuk mempermudah, dan memaksimalkan pelayanan di RSUD kita,” pungkas Ernawati.
Sementara salah satu pelayan mengaku senang bisa memberikan pelayanan kepada warga yang berobat di RSUD PJS Kotabaru.
“Iya kak. Kami senang bisa kerja sebulan ini di sini. Kalau ada warga yang kesulitan kami akan selalu arahkan, dan bantu,” ujar Miawati, baru tadi.