Tak Berkategori

Tidak Takut, Belasan Anak TK Kemala Bhayangkari Tapin Suntik Vaksin Covid-19

apahabar.com, RANTAU – Tak ada raut keraguan dari belasan siswa Taman Kanak-kanak (TK) di Tapin untuk…

Featured-Image
Pelaksanaan vaksinasi anak di TK Kemala Bhayangkari 13 Tapin, Kamis (27/1). Foto-apahabar.com/Istimewa.

bakabar.com, RANTAU – Tak ada raut keraguan dari belasan siswa Taman Kanak-kanak (TK) di Tapin untuk disuntik vaksin Covid-19.

Itu tergambar saat program percepatan vaksinasi di Tapin menyasar 18 siswa TK Kemala Bhayangkari yang sudah berusia 6 tahun, Kamis (27/1).

Program vaksinasi anak dikhususkan bagi mereka yang sudah berusia di kisaran 6-11 tahun. Dan TK Kemala Bhayangkari merupakan sekolah jenjang TK pertama di Tapin melakukannya.

Mengurangi rasa takut saat mereka disuntik vaksin Covid-19, panitia pelaksanaan menyiapkan hiburan dan hadiah.

“Ini yang pertama. Jadi mengantisipasi anak-anak untuk tidak takut, kita juga mengundang atau menghadirkan badut,” kata Ketua Bhayangkari Cabang Tapin, Febie Ernesto Saiser.

Istri Kapolres Tapin AKBP Ernesto Saiser ini mengatakan dengan vaksinasi anak TK ini dapat jadi model bagi sekolah lain untuk segera melaksanakan vaksinasi.

Diakuinya, sebelum vaksinasi dilaksanakan, tak sedikit penolakan dari orang tua siswa.

Namun berkat kegigihan petugas berhasil meyakinkan bahwa vaksinasi yang diberikan aman, dan terpenting demi kebaikan siswa untuk kebaikan di masa mendatang.

Terlebih lagi, kata dia, selain menjadi salah satu syarat mengikuti pembelajaran di sekolah, vaksinasi anak otomatis juga meningkatkan kekebalan komunitas dari Covid-19.

“Setelah diberikan pengertian, akhirnya orang tua siswa mau anaknya di vaksin. Ayo, bervaksin. Jaga imun anak-anak kita agar terbebas dari apapun,” seru Febie.

Sementara, Kapolres Tapin, AKBP Ernesto Saiser mengatakan dengan diberikannya vaksin kepada siswa TK ini membuktikan bahwa vaksin benar-benar aman untuk anak usia 6-11 tahun.

“Karena sebelum di vaksin sang anak akan dilakukan screening terlebih dahulu,” ucapnya.

Kapolres Tapin berharap sekolah TK lainnya agar dapat segera melakukan vaksinasi kepada siswanya, sehingga dapat memutus penyebaran Covid-19.

Komentar
Banner
Banner