Sport

Tiba Di Manila, Berikut Jadwal Timnas U-23 Di SEA Games 2019

apahabar.com, JAKARTA – Tim nasional Indonesia U-23 sudah berada di Manila. Mereka akan memulai laga perdana…

Featured-Image
Skuat Timnas U-23 di SEA Games Manila 2019. Foto-PSSI.org

bakabar.com, JAKARTA – Tim nasional Indonesia U-23 sudah berada di Manila. Mereka akan memulai laga perdana Grup B di ajang SEA Games, Selasa (26/11) nanti.

Kehadiran tim besutan Indra Sjafrie di Manila, Filipina, Kamis (21/11) malam disambut Wakil Ketua Umum PSSI Cucu Soemantri yang telah tiba terlebih dahulu.

"Alhamdulillah semua lancar. Terima kasih kepada Waketum PSSI yang menunggu kedatangan tim. Selanjutnya kita langsung persiapan untuk pertandingan pertama melawan Thailand," kata Indra Sjafrie dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (22/11).

Tim berangkat dari Jakarta sekitar pukul 13.00 WIB. Kebarangkatan tim dilepas oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan beberapa pengurus lainnya. Tim tiba di hotel sekitar pukul 21.00 waktu Manila dan disambut Waketum PSSI Cucu Soemantri.

"Saya ingin memastikan bahwa semua berjalan lancar dan tim tiba di hotel. Kita berharap segala persiapan juga berjalan baik dan kita bisa mendapatkan hasil yang kita inginkan," kata Cucu Soemantri.

Timnas akan langsung menggelar latihan pada Jumat petang. Tim Garuda akan menjalani laga pertama pada tanggal 26 November 2019.

Seperti diketahui, Timanas berada di ‘Grup Neraka’ bersama Thailand, Vietnam, laos, Singapura, dan Brunei Darussalam.

Ada pun lawan perdana mereka yakni Thailand di Stadion Rizal Memorial. Menilik rekor kedua tim di SEA Games, Timnas hanya mencatatkan satu kemenangan dari lima pertemuan. Sementara Thailand meraih tiga kemenangan, dengan satu laga tersisa berakhir imbang.

Satu-satunya kemenangan atas Thailand di SEA Games yakni di SEA Games 2011 Jakarta. Pada 13 November 2011, Indonesia menang 3-1.

Setelah Thailand, Timnas akan ditantang Singapura di stadion yang sama, Kamis (28/11).

Rekor Indonesia ketika bersua Singapura di SEA Games cukup bagus. Garuda Muda memiliki rapor dua kemenangan dalam tiga pertandingan sejak 2009.

Tantangan berat kembali dihadapi Indonesia di pertandingan ketiga. Usai bersua Singapura, giliran Vietnam yang menguji kekuatan tim asuhan Indra Sjafri.

Timnas Indonesia U-23 akan melawan Vietnam di Rizal Memorial pada Minggu (1/12). Duel Indonesia dengan Vietnam di SEA Games berakhir imbang. Sejak 2011, Indonesia dan Vietnam berbagi satu kemenangan, dan satu laga lainnya imbang 0-0.

Dua laga terakhir Timnas relatif lebih ringan. Pertama melawan Brunei Darussalam di Stadion Binan, Selasa (3/12). Dan terakhir Egy Maulana Vikri dan kolega bertemu Laos di Stadion Imus, Kamis (5/11).

Jadwal Timnas U-23 di Grup B SEA Games 2019:

Selasa (26/11/2019)
Thailand vs Indonesia (Stadion Rizal Memorial) Pukul 16.00 Wita

Kamis (28/11/2019)
Indonesia vs Singapura (Stadion Rizal Memorial) Pukul 20.00 Wita

Minggu (1/12/2019)
Vietnam vs Indonesia (Stadion Rizal Memorial) Pukul 20.00 Wita

Selasa (3/12/2019)
Indonesia vs Brunei (Stadion Binan) Pukul 20.00 Wita

Kamis (5/12/2019)
Indonesia vs Laos (Stadion Imus) Pukul 16.00 Wita

Baca Juga: Perasaan Yakob Usai Uji Coba Timnas U-23 vs PSIM yang Berakhir 0-0

Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Penyebab Kegagalan Timnas U-23

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner