Hot Borneo

Tersengat Listrik, Seorang Pemancing Tewas di Sungai Salai Tapin

apahabar.com, RANTAU – Seorang pemancing tewas tersengat listrik di bawah kabel tegangan tinggi, Desa Sungai Salai,…

Featured-Image
Tersengat listrik, seorang pemancing tewas di Sungai Salai Tapin

bakabar.com, RANTAU – Seorang pemancing tewas tersengat listrik di bawah kabel tegangan tinggi, Desa Sungai Salai, Kecamatan Candi Laras Utara, Kabupaten Tapin, Minggu (5/6) petang.

Diketahui, pemancing malang itu bernama Sakarani (52), warga Jalan Desa Waringin, Kecamatan Bakarangan.

Kapolsek Candi Laras Utara, Ipda Maryono saat dikonfirmasi mengatakan bahwa mayat pemancing itu ditemukan di wilayah hukumnya.

“Benar, telah ditemukan mayat tadi petang sekitar pukul 16.30 Wita di Desa Sungai Salai, RT 01 Kecamatan Candi Laras Utara,” terangnya.

Kasi Humas Polres Tapin, AKP Agung Setiawan menambahkan bahwa Sakarani (52) meninggal dunia akibat terkena sengatan listrik pada saat memancing ikan.

“Dugaan tersebut dikarenakan alat pancing tergantung di tali listrik bertegangan tinggi,” jelasnya.

Untuk menjaga keamanan, petugas PLN dan masyarakat sekitar melakukan pemotongan alat pancing yang tersangkut di kabel dan melaporkan ke Polsek Candi Laras Utara.

“Korban di visum di Puskesmas Baringin. Ada luka bakar di kaki kiri diduga akibat sengatan listrik. Untuk korban sudah diserahkan ke pihak keluarga,” ujarnya.

Terpisah, Manager ULP PLN Rantau, Agung menghimbau agar masyarakat bisa lebih menentukan lokasi memancing atau menghindari lokasi-lokasi yang berdekatan dengan jaringan listrik.

“Sosialisasi melalui medsos, sosialisasi ke masyarakat maupun pemasangan rambu telah kami lakukan sebagai upaya pencegahan kejadian yang tidak diinginkan,” ucapnya.

“Kami harap hal tersebut mendapat dukungan dan perhatian dari masyarakat, khususnya yang melakukan aktifitas memancing di lokasi yang berdekatan dengan jaringan listrik,” tutupnya.



Komentar
Banner
Banner