Pemilu 2024

Terbukti Beri Manfaat Ekonomi, Ganjar Prioritaskan Pemberdayaan Ponpes

Capres Ganjar Pranowo sebut bakal prioritaskan pemberdayaan ponpes. Sebab, keberadaan pesantren dinilai bermanfaat untuk bidang ekonomi.

Featured-Image
Ganjar Pranowo saat kunjungan ke Magelang (Apahabar.com/Arimbihp)

bakabar.com, MAGELANG - Capres Ganjar Pranowo sebut bakal prioritaskan pemberdayaan pondok pesantren (ponpes). Sebab, keberadaan pesantren dinilai bermanfaat untuk berbagai bidang, terutama ekonomi.

"Manfaatnya ada untuk berbagai sektor; seperti peternakan, pertanian, dan perkebunan," kata Ganjar di Magelang, Minggu (17/12).

Karenanya, Ganjar ingin memberdayakan para santri agar bisa maksimal meningkatkan kinerja di sektor ekonomi. Misalnya pelatihan ketrampilan.

"Pemerintah harus fasilitasi pelatihan agar muncul inovasi lain dari berbagai aspek," ucap Ganjar. 

Baca Juga: Warga Borobudur Mengeluh Kesulitan Air Bersih, Ini Kata Ganjar

Baca Juga: Survei Roy Morgan: Ganjar Unggul di Jawa, Prabowo Dominasi Kalimantan

Ganjar menyebut, program pemberdayaan pesantren telah dilakukan sejak dirinya menjadi Gubernur Jawa Tengah (Jateng). Dia mengaku banyak memberi bantuan fisik untuk pesantren.

"Ke depan akan kami siapkan bantuan untuk Pondok Pesantren di seluruh Indonesia," tuturnya. 

Editor


Komentar
Banner
Banner