Kabar IKN

Terbaru! Otorita IKN Kantongi 300 Surat Minat Investasi

Otorita mengantongi 300 surat minat investasi atau letter of intent (LOI) untuk megaproyek IKN. Data itu tercatat hingga Oktober.

Featured-Image
Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi OIKN Agung Wicaksono (Foto: apahabar.com/Ayyubi)

bakabar.com, JAKARTA - Otorita mengantongi 300 surat minat investasi atau letter of intent (LOI) untuk megaproyek IKN. Data itu tercatat hingga Oktober.

"Sudah ada 300-an, terbaru dari Arab Saudi," beber Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita IKN, Agung Wicaksono dikutip, Kamis (26/10).

Angka itu bertambah setelah terakhir tercatat ada 281 LoI pada September. Penambahan tersebut seiring dengan kunjungan dengan pemerintah ke Arab Saudi beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Progres Terbaru IKN! Tahap Awal Capai 22,16 Persen

"Saudi di sela-sela kunjungan Presiden bertemu secara bilateral dengan Putra Mahkota Muhammad Bin Salman dan KTT Asean dan negara-negara Teluk. Kemudian, ada juga dari pertemuan Saudi-Indonesia Business Roundtable dipimpin oleh Menteri Investasi Saudi," jelas Agung.

Menyegaran ingatan. Raksasa energi di Arab Saudi; ACWA Power telah menyerahkan surat minat investasi. Mereka diperirakan bakal menyuntikan dananya hingga USD6 miliar. Setara dengan Rp95,3 triliun (asumsi kurs RpRp15.884).

Baca Juga: Segera! Bandara VVIP IKN Groundbreaking 1 November

Nantinya ACWA Power bakal menjadi pemasok energi terpasang di IKN. Dengan total kebutuhan sebesar 7 gigawatt. Melalui skema kerja sama pemerintah dan badan usaha (KPBU).

Diketahui saat ini, ACWA Power telah memiliki kapasitas 50 gigawatt listrik di seluruh dunia. Total nilai investasi yang digelontorkan di berbagai negara dilaporkan mencapai USD75 miliar atau Rp1.191 triliun.

Editor


Komentar
Banner
Banner