Pemkab Kotabaru

Tak Sekadar Janji, Bupati Kotabaru Berangkatkan Umrah Qari & Qariah Terbaik

Bupati Kotabaru akhirnya memenuhi janjinya dan memberangkatkan umrah sepuluh qori & qoriah terbaik pemenang MTQ tingkat Kabupaten

Featured-Image
Bupati Kotabaru, Sayed Jafar, memenuhi janjinya untuk memberangkatkan umrah sepuluh qori dan qoriah terbaik pemenang MTQ tingkat kabupaten. Foto: Diskominfo for apahabar.com

bakabar.com, KOTABARU - Bupati Kotabaru, Sayed Jafar, memenuhi janjinya untuk memberangkatkan umrah sepuluh qori dan qoriah terbaik pemenang MTQ tingkat kabupaten. 

Sayed Jafar mengatakan kebijakannya ini merupakan bentuk apresiasi terhadap qori & qoriah yang berprestasi.

"Kami berharap hal ini dapat memicu peserta lain untuk dapat terus meningkatkan kemampuannya, sehingga nanti di tahun mendatang bisa mendapatkan kesempatan yang sama untuk berangkat umrah," kata Sayed Jafar.

Baca Juga: Gara-Gara Antrean Gas Elpiji, Perkelahian Berdarah Terjadi di Tabalong

MTQ Tingkat Kabupaten Kotabaru dilaksanakan di Bumi Berakat Cantung, Kecamatan Kelumpang Hulu, pada tanggal 1 sampai 5 Oktober 2022 lalu.

10 qori dan qoriah terbaik Kotabaru yang berangkat ke Tanah Suci Mekkah yakni : 

1. Lukman (tilawah dewasa putra)
2. Rabiatul Adawiyah (tilawah dewasa putri)
3. Ahmad Nurdinb(tilawah remaja putra)
4. Nur Khadijah (tilawah remaja putri)
5. M Naufal (tilawah anak-anak putra)
6. Nur Syopiyah (tilawah anak-anak putri)
7. Rina Mulyana (qiraat sab ah putri)
8. M Ansarullah (tahfizh 30 juz)
9. M Rizki Noor (tahfizh 20)
10. Insyirah Nafisatul (tartil Quran putri)

Editor


Komentar
Banner
Banner