Pemkab Tanah Bumbu

Tahun Ini, Disdukpencapil Tanbu Targetkan Cetak KIA Tertinggi se-Indonesia

apahahabar.com, BATULICIN – Sejauh ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukpencapil) Kabupaten Tanah Bumbu telah mencetak…

Featured-Image
Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Disdukpencapil Tanah Bumbu, Des Rizal RRD, saat menyerahkan KIA (Kartu Identitas Anak). Foto-istimewa

apahahabar.com, BATULICIN – Sejauh ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukpencapil) Kabupaten Tanah Bumbu telah mencetak 92.071 keping Kartu Identitas Anak (KIA).

Angka itu membuat Tanah Bumbu jadi daerah pencetak KIA tertinggi di Kalsel.

“Saat ini kabupaten kita Tanah Bumbu merupakan pencetak KIA tertinggi di Provinsi Kalsel,” ujar Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Disdukpencapil Tanah Bumbu, Des Rizal RRD, Selasa (07/01).

Dengan raihan itu, Disdukpencapil Tanah Bumbu akan lebih bersemangat lagi untuk melakukan pelayanan administrasi kependudukan di Bumi Bersujud.

“2020, target kita adalah pencetak KIA tertinggi se-Indonesia,” sebut Des Rizal.

Des Rizal juga mengatakan pada 2020 ini pihaknya akan lebih menggalakkan lagi kegiatan dan program untuk pelayanan administrasi kependudukan untuk masyarakat.

“Tahun 2020 kami akan melakukan perekaman keliling door to door terhadap masyarakat yang sudah jompo (tua), sakit, disabilitas (cacat mental dan cacat fisik) kerja sama dengan kecamatan dan desa/kelurahan,” bebernya.

Baca Juga:Disdukcapil HSS Telah Terbitkan 32.700 Kartu Identitas Anak

Reporter: Syahriadi
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner