bakabar.com, MARABAHAN – Tahapan Pemilu 2024 resmi dimulai, Selasa (14/6) malam. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barito Kuala pun siap menggerakkan mesin yang sudah lama dipanaskan.
Peresmian tahapan Pemilu 2024 ditandai dengan launching di Kantor KPU Pusat di Jakarta yang disiarkan ke semua sekretariat KPU di Indonesia, termasuk KPU Batola di Marabahan.
Launching dihadiri Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate, hingga Ketua DPR RI Puan Maharani.
“Melalui launching ini, tidak ada pembahasan untuk penundaan Pemilu,” papar Puan Maharani ketika memberikan sambutan.
“Tidak ada pembahasan untuk mengulur-ulur, melainkan sesuai Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum bahwa Pemilu dilaksanakan setiap lima tahun sekali,” tegasnya.
Seusai launching tersebut, KPU Batola memastikan sudah langsung menggerakkan mesin yang sedianya telah dipanaskan di Pemilu dan Pilpres 2019, serta Pilgub 2020.
Diketahui dalam Pemilu 2024, agenda yang harus dikerjakan adalah pemiliham presiden dan wakil presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota, serta Pilkada.
“Setelah resmi diluncurkan, agenda terdekat yang harus segera dilaksanakan adalah pendaftaran dan verifikasi partai politik,” papar Rusdiansyah, Ketua KPU Batola.
“Kami juga terus memperbaharui Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPK). Dalam setiap bulan, kami melaksanakan rapat rekapitulasi. Kemudian per tiga bulan, digelar rapat koordinasi untuk penetapan DPT,” imbuhnya.
Tidak hanya KPU, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Batola juga memastikan kesiapan mengawasi pelaksanaan setiap tahapan.
“Sesuai tugas dan fungsi, Bawaslu akan melakukan pengawasan dalam setiap tahapan yang dilaksanakan KPU sebagaimana peraturan,” sahut Rahmatullah Amin, Ketua Bawaslu Batola.
Di sisi lain, pelaksanan semua tahapan di Batola diharapkan berlangsung lancar seperti pelaksanaan Pemilu sebelumnya.
“Harapan kami tahapan Pemilu mulai dari pendaftaran, verifikasi, hingga pencoblosan tidak mengalami kendala. Kemudian pemilihan juga benar-benar berlangsung demokratis,” sahut Wakil Bupati Batola, H Rahmadian Noor, seusai acara peluncuran.