Nasional

Tahap Empat Pembangunan Islamic Center HSS Capai 90 Persen

Realisasi tahap keempat pembangunan Islamic Center Hulu Sungai Selatan (HSS) di Desa Hamalau, Kecamatan Sungai Raya,  semakin terlihat nyata.

Featured-Image
Pembangunan Islamic Center HSS terus berjalan dalam beberapa tahap. Foto: apahabar.com/Ahmad Syaifin Nuha

bakabar.com, KANDANGAN - Realisasi tahap keempat pembangunan Islamic Center Hulu Sungai Selatan (HSS) di Desa Hamalau, Kecamatan Sungai Raya,  semakin terlihat nyata.

Pembangunan tahap keempat yang menyasar halaman, jalan masuk dan lokasi parkir, dinyatakan sudah 90 persen hingga minggu keempat Agustus 2023. Proyek ini dikerjakan CV Zidnie Karya dari Malang, Jawa Timur, selaku kontraktor pelaksana.

"Pembangunan Islamic Center tahap empat sudah sekitar 90 persen dengan anggaran Rp3,4 miliar," papar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) HSS, Teddy Soetedjo, Senin (21/8). 

Kalau dihitung keseluruhan, pembangunan Islamic Center HSS telah menghabiskan anggaran sebesar Rp72 miliar.

Rinciannya Rp9 miliar di tahap pertama, kemudian tahap kedua Rp51 miliar, tahap ketiga Rp9 miliar, dan tahap keempat Rp3,4 miliar.

"Selanjutnya akan dibangun wadah Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), taman, dan pagar," pungkas Teddy.

Diketahui satu dari empat menara Masjid Islamic Center sempat patah, ketika proses pembangunan tahap kedua sedang berlangsung. Insiden yang terjadi 17 Februari 2022 ini disebabkan human error. 

PT Daman Variakarya selaku kontraktor pelaksana pembangunan tahap kedua, dinilai keliru menghitung usia beton. Beton yang belum sepenuhnya, justru dipaksa menerima beban tak semestinya.

"Perusahaan terkait telah memperbaiki masalah tersebut. InsyaAllah tidak terjadi pengulangan insiden, karena material pembangunan tiang menggunakan baja," pungkas Teddy.

Editor
Komentar
Banner
Banner