Hot Borneo

Sungai Martapura Tercemar Mikroplastik, DLH Banjarmasin: Warga Bagian Hulu Penyebabnya

apahabar.com, BANJARMASIN – Sungai Martapura, Kota Banjarmasin ternyata sudah terkontaminasi mikroplastik. Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH)…

Featured-Image
Peneliti ESN saat melakukan uji kualitas air di Sungai Barito, Kalsel, Kamis (1/9) lalu. Foto: Imam Satria

bakabar.com, BANJARMASIN – Sungai Martapura, Kota Banjarmasin ternyata sudah terkontaminasi mikroplastik.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banjarmasin, Alive Yoesap menekankan bahwa warga Banjarmasin tidak bisa disalahkan menjadi sumber penyemaran sungai akibat sampah plastik.

"Kita berada di hilir, tapi itu akumulasi dari hulu ya juga," ujar Alive.

Alive menduga masyarakat di kawasan sungai bagian hulu juga berperan aktif membuang sampah, sehingga mengalir ke Banjarmasin.

Hal ini membuat usaha Pemkot Banjarmasin dalam membasmi sampah plastik, akan terlihat sia sia.

"Kalau di sini mati-matian, tapi di hulu masih membuang sampah plastik ke sungai. Ya sama aja bohong," ucap Alive.

Jadinya, kata Alive pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemprov Kalsel dalam memberantas sampah plastik yang mengalir ke Sungai Martapura.

"Nanti di hulu ya, dari provinsi yang memberikan masukan di sana," tuturnya.

Pihaknya juga kembali menindaklanjuti persoalan itu dengan menerjunkan petugas mengambil sampel air sungai. Lokasi pengambilan diacak, tidak hanya satu tempat.

"Kita cek ulang, apakah memang benar. Kalau benar kita sangat berterima kasih karena sebagai warning bagi kami," imbuhnya.

Alive mengatakan pengambilan sampel ke air sungai yang tercemar ini langsung dicek ke laboratorium. Rencananya langkah ini dilaksanakan secepatnya bersamaan stakeholder terkait.

"Insyaallah dalam waktu dekat kita lakukan," pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner