bakabar.com, PELAIHARI – Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) memberikan dukungan sepenuhnya kepada PT Citra Putra Kebun Asri (PT. CPKA) dalam pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg).
Hal itu dikatakan Bupati Tala HM Sukamta saat digelarnya penandatanganan berita acara serah terima hibah pelepasan hak atas tanah PT CPKA kepada Pemkab Tala di Ruang Barakat Sekretariat Daerah, Rabu (19/8).
Direktur Utama PT CPKA Gunawan berharap dengan dilaksanakannya pelepasan hak atas tanah tersebut bisa membantu mempercepat proses kelengkapan-kelengkapan alat maupun infrastruktur yang ada pada proyek PLTBg.
Dia berjanji bakal selalu berkoordinasi dengan Pemkab Tala agar PLTBg tersebut bisa dikembangkan sebagaimana yang sudah direncanakan.
Sementara Sukamta mengatakan pelepasan hak atas tanah tersebut merupakan sumbangsih dari PT CPKA dalam membangun Kabupaten Tala.
Program pembangunan PLTBg yang awalnya diinisiasi oleh Kementerian ESDM tersebut ia yakini akan menjadi nilai tambah dan sumber pendapatan daerah.
Sukamta pun berharap PLTBg Tala bisa menjadi PLTBg pertama yang dioperasionalkan dari sekian banyak program PLTBg.
Tak hanya itu saja, dengan lahan yang sudah dilepas, Pemkab Tala juga lebih mudah untuk membuat anggaran pembangunan PLTBg tersebut sehingga bisa segera diselesaikan.
“Program ini sangatlah baik, maka dari itu kita sangat mendukung program ini,” ucap Tutup Sukamta.
Editor: Puja Mandela