bakabar.com, KOTABARU – Momentum hari K3 Nasional tidak sia-siakan perusahaan tambang PT Sebuku Tanjung Coal (STC) melaksanakan kegiatan bernuansa sosial.
Kali ini, STC melaksanakan kegiatan donor darah memaknai hari K3 nasional. Meski yang pertama kalinya, ratusan peserta antusias turut serta dalam kegiatan ini.
Manager Eksternal STC Group, Rizal Sake, mengatakan donor darah digelar dalam rangka memperingati hari K3 nasional.
STC terus berupaya hadir untuk masyarakat di Bumi Sa Ijaan. Utamanya, warga desa binaan wilayah Pulau Laut Tengah.
Kegiatan sosial donor darah dipilih, untuk membantu ketersediaan stok darah di rumah sakit Kotabaru yang dinilai masih sering kekurangan.
Ditarget perusahaan, sebanyak 200 kantong darah dari para karyawan serta mitra kerja STC bisa terpenuhi.
“Semoga donor darah ini bisa membantu, dan bermanfaat bagi warga Sa Ijaan yang sedang memerlukan transfusi darah,” harap Rizal, Selasa (25/1) malam.