DPRD Palangka Raya

Soal Drainase, Ketua DPRD Palangka Raya Minta Pemeliharaan Rutin

Dalam beberapa hari terakhir ini curah hujan dengan intensitas cukup tinggi masih mengguyur wilayah Kota Palangka Raya, Kalteng.

Featured-Image
Ketua DPRD Palangka Raya, Kalteng, Sigit K Yunianto. Foto: dok.matakalteng.com

bakabar.com, PALANGKA RAYA - Dalam beberapa hari terakhir ini curah hujan dengan intensitas cukup tinggi masih mengguyur wilayah Kota Palangka Raya, Kalteng.

Melihat akan hal ini Ketua DPRD Palangka Raya, Sigit K Yunianto, meminta pemerintah setempat untuk melakukan pemeliharaan secara berkala terhadap drainase.

“Perlu pemeliharaan drainase di sejumlah ruas jalan di Kota Palangka Raya secara berkala. Tujuannya untuk memperlancar aliran air pada saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi,” ungkap Sigit seperti dilansir matakalteng.com, Rabu (5/4/2023).
Adapun pemeliharaan secara berkala tersebut lanjutnya, yakni mengoptimalkan pembersihan, dan pengerukan dari sampah-sampah yang bisa menghambat aliran air.

“Kami ada menerima laporan warga terkait genangan air di beberapa titik setelah hujan deras. Ini perlu jadi perhatian semua pihak,” ujar Sigit.

Selain itu lanjut Sigit, perlu melakukan pengecekan kondisi fisik drainase tersebut. Misalnya apabila ada penutup drainase yang hilang atau rusak maka bisa segera laporkan ke dinas terkait.

Di sisi lain, kalau ada struktur bangunan drainase yang rusak, maka segera dilaporkan ke dinas terkait. Jangan hanya didiamkan atau tidak diinformasikan untuk dilakukan perbaikan.

“Saya juga mengajak masyarakat agar bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan. Khususnya saluran air atau drainase. Terutama tidak membuang sampah dan juga tidak membangun di atas drainase,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner