bakabar.com, BANJARMASIN - Hujan ringan hingga sedang masih mengintai seluruh wilayah Kalimantan Selatan (Kalsel) siang ini, Kamis (11/5).
Pada pagi hari, BMKG memprediksi semua daerah Kalsel berawan.
Memasuki siang hari, cuaca mulai berubah.
Di mana, 13 kabupaten/kota mulai diguyur hujan ringan sampai sedang.
Bahkan hujan bertahan hingga malam hari di sejumlah wilayah.
Di antaranya HSU, HST, Tanbu, Kotabaru, Balangan dan Tabalong.
Beruntung, cuaca semakin membaik ketika dini hari. Seluruh daerah cerah berawan.
Adapun suhu rata-rata hari ini yaitu 25-33 derajat celsius, dengan kelembapan 60-95 persen.