Libur Nataru

Sepanjang 2023, Penumpang Bandara Ngurah Rai Melonjak 71 Persen

Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali mencatat telah melayani sebanyak 21.451.411 penumpang di sepanjang 2023.

Featured-Image
Bandara I Gusti Ngurah Rai saat tiba di pintu kedatangan domestik, Badung, Bali. Foto: Antara

bakabar.com, JAKARTA - Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali mencatat telah melayani sebanyak 21.451.411 penumpang di sepanjang 2023.

Jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 71 persen dibandingkan tahun 2022 dengan pelayanan sebanyak 12.522.400 penumpang.

“Jumlah pesawat yang dilayani pun melonjak 56 persen dari 87.558 pergerakan di tahun 2022 menjadi 136.503 pesawat sepanjang tahun 2023,” kata General Manager Bandara Ngurah Rai, Handy Heryudhitama seperti dilansir Antara, dikutip Selasa (2/1).

Baca Juga: Berbenah Infrastruktur Jalan, Cianjur Dibanjiri 200 Ribu Wisatawan

Handy mengungkapkan meski terjadi kenaikan 71 persen, jumlah tersebut masih belum menyamai jumlah penumpang dibandingkan sebelum pandemi Covid-19 pada 2019 yakni sebesar 24.169.561 penumpang.

Rata-rata harian orang yang dilayani sesuai target, yaitu 59.000 penumpang, sementara tahun 2022 per hari 34.300 penumpang, dengan 2023 penumpang terbanyak dilayani pada Bulan Juli dengan 2,1 juta penumpang.

Jika dibandingkan, tahun 2023 penumpang internasional jumlahnya lebih dominan dengan 54 persen kunjungan, atau sebanyak 11.533.185 internasional dan 9.918.236 domestik.

Baca Juga: 213 Ribu Wisatawan Kunjungi Destinasi Wisata Bantul di Libur Nataru

Di momentum Natal dan tahun baru saja, Bandara I Gusti Ngurah Rai melayani 872.954 penumpang dengan 5.410 pergerakan pesawat, dengan realisasi penerbangan tambahan mencapai 48 persen atau dari pengajuan 605 tambahan yang terlaksana 291 penerbangan.

“Bandara akan mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang yang diperkirakan terjadi pada Selasa, 2 Januari 2024 sebanyak 69.237 penumpang dan 48 permohonan penerbangan tambahan,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner