Kalteng

Sembuh dari Covid-19, Sugianto Hadir di Kampanye Penutup

apahabar.com, PALANGKA RAYA — Masa kampanye pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 berakhir pada hari ini,…

Featured-Image
H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo, bisa kembali tampil bersama menyapa masyarakat di kawasan Pelabuhan Rambang Palangka Raya. Foto: Istimewa

bakabar.com, PALANGKA RAYA — Masa kampanye pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 berakhir pada hari ini, Sabtu (5/12).

Di hari terakhir kampanye penutup ini, paslon 02, H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo, bisa kembali tampil bersama menyapa masyarakat di kawasan Pelabuhan Rambang Palangka Raya.

Sebab, hari ini merupakan kampanye perdana Sugianto, setelah dirinya terpapar Covid-19 pada 18 November lalu.

Dalam kesempatan itu, Sugianto meminta maaf karena dua kali tidak bisa mengikuti dua debat, lantaran masih menjalani isolasi mandiri.

Namun kali ini dirinya bisa bertatap muka langsung dengan masyarakat, karena telah pulih dari paparan Covid-19.

Sugianto memohon dukungan masyarakat agar kembali memilih dirinya dan Edy Pratowo, agar bisa melanjutkan program visi dan misinya di periode kedua.

“Jika ada yang bagi-bagi sarung ataupun beras, terima aja. Anggap aja sedekah. Bismillah aja. Tapi memillih dengan hati nurani bapak ibu kembali,” imbuh cagub Kalteng petahana ini.

Sugianto melakukan kampanye terakhir, didampingi seluruh partai pengusung dan pendukung. Tampak hadir juga Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin yang juga merupakan Ketua DPD Partai Golkar Palangka Raya.

Komentar
Banner
Banner