Hot Borneo

Selain Muktamar Rabithah Melayu Banjar di Tabalong, Presiden Jokowi Juga Hadiri Panen Raya

Terdapat sederet agenda yang akan dilakoni Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam kunjungan kerja ke Tabalong, Kalimantan Selatan.

Featured-Image
Kadishub Tabalong, Tumbur P Manalu, memberikan arahan kepada jajaran di Bandara Warukin. Foto: apahabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG - Terdapat sederet agenda yang akan dilakoni Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam kunjungan kerja ke Tabalong, Kalimantan Selatan.

Salah satunya menghadiri Muktamar Pertama Rabithah Melayu Banjar yang digelar di Gedung Pendopo Bersinar, Kelurahan Pembataan, Kecamatan Murung Pudak, Jumat (17/3). 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Presiden juga akan bersllaturahmi dengan tokoh agama dan masyarakat, serta mengikuti istigasah dan doa bersama.

Kemudian Presiden juga direncanakan meresmikan jalan dan melakukan panen raya. Namun demikian, belum diketahui lokasi jalan dan lahan pertanian yang dimaksud.

Setelah melakoni serangkaian agenda di Tabalong, Jokowi dikabarkan akan mengunjungi Banjarbaru dan Martapura, sebelum kembali ke Jakarta.

Terkait rencana kunjungan RI 1 ke Tabalong, berbagai persiapan telah dilakukan. Meski belum diketahui jenis pesawat atau helikopter yang akan membawa Presiden, Dinas Perhubungan Tabalong sudah membersihkan landasan pacu dan runway Bandara Warukin.

Kemudian memastikan CCTV di area bandara berfungsi dengan baik, sekaligus memperkuat jaringan, "Dengan penguatan jaringan, CCTV bisa langsung dipantau oleh tim pengamanan," papar Kepala Dishub Tabalong, Tumbur P Manalu, Jumat (10/3).

Editor


Komentar
Banner
Banner