Regional

SBY Melukis Bersama Ribuan Pelajar dan Seniman di Pantai Pacitan

Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono melukis bersama ribuan pelajar dan seniman di Pantai Pancer Dorr, Pacitan, Jawa Timur, Minggu (25/6).

Featured-Image
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono menerima lukisan salah satu peserta dengan objek dirinya saat melukis di Pantai pancer Door, Pacitan (ANTARA/HO - Foto warga)

bakabar.com, JAKARTA - Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono melukis bersama ribuan pelajar dan seniman di Pantai Pancer Dorr, Pacitan, Jawa Timur, Minggu (25/6).

Kegiatan diinisiasi SBY untuk mengdongkrak pariwisata di Jawa Timur sekaligus mewadahi kreativitas anak muda dalam menggoreskan tinta di atas kanvas.

"Ini merupakan event kedua. Event pertama sudah kami gelar setahunan lalu, tepatnya pada Mei 2022 dan mendapat sambutan antusias masyarakat," kata Ketua penyelenggara kegiatan Pacitan Menggambar, Abdullah Yusuf, Minggu (25/6).

Baca Juga: Lukisan SBY Nongol di Acara Demokrat, Apa Makna di Baliknya?

Para peserta 'Pacitan Menggambar' datang dari sejumlah kota seperti Surabaya, Mojokerto, Sukoharjo, hingga Denpasar.

Mereka ingin berpartisipasi dan melihat langsung SBY menuangkan tinta di atas kanvas.

SBY melukiskan pemandangan alam Pantai Pancer Dorr, Pacitan. Sedangkan para peserta dibebaskan untuk mengekspresikan karya lukisannya.

Bahkan saat SBY mulai menggoreskan tinta yang memancing perhatian para pengunjung lantaran karya Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat ini mengundang decak kagum.

Baca Juga: Aktivis di Makassar Ekspresikan Sikap Antikorupsi Melalui Lukisan

"Saya ikut ini karena bisa melukis atau menggambar dengan Pak SBY. Bisa melihat dekat dengan Presiden ke-6 RI," kata Rafi Kurniawan, salah satu peserta.

Rafi tampak antusias melukis sosok SBY yang tengah melukis di pinggiran Pantai Pancer Dorr, Pacitan.

Di akhir kegiatan para peserta Pacitan menggambar juga mendapat piagam dari SBY.

Pacitan Menggambar digelar sejak pagi hingga siang hari yang menjemput perhatian para pengunjung kawasan Pantai Pancer Dorr, Pacitan.

Editor


Komentar
Banner
Banner