Kurs Rupiah

Rupiah dan Dolar AS Saling Tekan Pagi Ini

Rupiah dan dolar AS adu kuat, Jumat (18/8) pagi. Kedua matang uang saling tekan di pasar tunai.

Featured-Image
Petugas menunjukkan uang rupiah dan dolar AS di Kantor Pusat BNI, Jakarta. Foto: ANTARA

bakabar.com, JAKARTA - Rupiah atas dolar AS adu kuat, Jumat (18/8) pagi. Kedua matang uang saling tekan di pasar tunai.

Saat pembukaan pasar, rupiah sempat melemah. Berada di Rp15.370,5 per dolar AS. Lalu memberikan tekanan di angka Rp15.342. Kemudian naik lagi menjadi Rp15.368,5.

Jika mengok dalam lima hari terakhir, tren kurs rupiah masih melemah 0,30 persen. Dolar AS menkan sekitar 46,5 poin dari semula Rp15.324.

Secara global, dolar AS memang mengalami penguatan. Suku bunga mereka naik. Imbal hasil obligasi pemerintah Paman Sam yang lebih tinggi mendorong mata uang mereka.

"Melihat kondisi FOMC Minutes Meeting yang baru keluar kemarin. The Fed melihat bahwa pertemuan yang terjadi pada bulan Juli banyak dari para pejabat yang khawatir bahwa inflasi akan gagal dikendalikan. Sehingga tingkat suku bunga akan kembali dinaikkan," tulis analis Pilarmas Investindo Sekuritas, .

Sebelumnya, mengutip dari Reuters, investor mencari tempat yang aman di tengah ketidakpastian ekonomi China.

Dari data Bank Indonesia (BI), nilainya rupiah menguat pada 16 Agustus tadi. Mengacu Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) berada di angka Rp15.308. Lebih kuat ketimbang awal pekan tadi; Rp15.323.

Editor


Komentar
Banner
Banner