Sport

Rinov/Mentari Kalahkan Praveen/Melati di 32 Besar Singapore Open 2023

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari memenangi duel alot lawan sesama ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Rinov/Mentari berhak a

Featured-Image
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari memenangi duel alot lawan sesama ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Rinov/Mentari berhak atas tiket 16 Singapore Open 2023 usai menang 21-17, 19-21, 21-16.

Dalam pertandingan 32 besar Singapore Open 2023 di Singapore Indoor Stadium, Rabu (7/6) pagi WIB, kedua ganda campuran Indonesia ini jual beli serangan berebut delapan angka awal. Tapi setelah imbang 4-4, Rinov/Mentari perlahan mulai menjauh dan unggul 10-4. Keunggulan masih jadi milik mereka di interval gim pertama, 11-6.

Baca Juga: Singapore Open 2023: Gregoria Lolos ke 16 Besar

Usai interval, Praveen/Melati tancap gas mengejar. Mereka bahkan sempat mendekati Rinov/Mentari 13-14. Namun, Rinov/Mentari pada prosesnya masih mampu merebut gim pertama dengan 21-17.

Di gim kedua, Rinov/Mentari lebih dulu merebut tiga poin awal. Praveen/Melati lalu merespons dengan merebut dua angka berikutnya, untuk memperkecil ketinggalan menjadi 2-3.

Baca Juga: Menang Dua Gim Langsung, Bagas/Fikri Melaju ke 16 Besar Singapore Open 2023

Rinov/Mentari lalu kembali menjauh dengan tiga poin beruntun, 6-2. Tapi Praveen/Melati dengan gigih terus berusaha mengejar, membuat perebutan poin menjadi amat alot. Rinov/Mentari memimpin 11-9 saat interval gim kedua.

Selepas interval, Praveen/Melati langsung bisa menyamakan skor menjadi 11 sama atas Rinov/Mentari. Pertarungan sesama wakil Indonesia ini pun kemudian berjalan alot. Pada akhirnya, Praveen/Melati menang 21-19 untuk memaksakan gim ketiga.

Baca Juga: Singapore Open 2023: Hajar Duo Taiwan, Kevin/Marcus Melenggang ke 16 Besar

Di gim penentu, Praveen/Melati sempat ketinggalan 1-4 dari Rinov/Mentari tapi kemudian bisa menyamakan 4-4. Sejak skor itu, persaingan berebut poin menjadi amat ketat. Praveen/Melati unggul 11-10 atas Rinov/Mentari di interval gim ketiga.

Rinov/Mentari kemudian tancap gas lewat raihan lima poin beruntun untuk balik mengungguli Praveen/Melati dalam skor 18-15. Kemenangan pada akhirnya juga menjadi milik Rinov/Mentari dengan 21-16.

Editor


Komentar
Banner
Banner