bakabar.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggelar Lebaran Betawi 2023 di kawasan Monumen Nasional, Jakarta, Minggu (21/5).
Lebaran Betawi disemarakkan sejumlah pentas budaya khas Betawi yang memantik perhatian warga dan menyedot para pengunjung. Pantauan bakabar.com, Minggu (21/5) pukul 08.15 WIB, warga terlihat mengepung kawasan Monas dan mengenakan atribut khas Betawi.
Baca Juga: Pertahankan Budaya, Pemkot Depok Gelar Tradisi Lebaran Betawi
Lalu tampak juga gelaran budaya khas Betawi seperti ondel-ondel, keroncong Betawi dan atraksi beduk yang dibalut dalam parade kebudayaan.
Di sekitar lokasi Lebaran Betawi juga sempat terjadi kemacetan lantaran kantung parkir penuh sehingga membuat para pengunjung mencari alternatif saat hendak menyambangi Lebaran Betawi.
Baca Juga: MAPKB Ingin Kaum Betawi Tetap Eksis, Jika Jakarta Tidak Lagi jadi Ibu Kota Negara
Lebaran Betawi digelar pada 20-21 Mei 2023 dengan mengusung tema 'Betawi Kompak, Jakarta Sukses, Indonesia Maju' menawarkan beragam atraksi khas Betawi.
Ketua Panitia Lebaran Betawi, Beky Mardani mengatakan lebaran Betawi ditujukan bukan hanya untuk warga Betawi, melainkan kepada siapapun untuk menjadi titik temu budaya.
"Di Lebaran Betawi inilah, bukan hanya orang Betawi, tapi sesama warga Jakarta dapat bertemu dan saling berinteraksi, termasuk dengan elemen-elemen pemda DKI," jelas Beky.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali menggelar acara Lebaran Betawi 2023 yang berlangsung 20-21 Mei di Sisi Selatan Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat.
"Puncak acara Lebaran Betawi 2023 di Monas besok Hari Minggu dihadiri Bapak Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono," kata Kepala UPT Monas, Isa Sarnuri kepada wartawan di Monas, Sabtu (20/5) kemarin.