tanah bumbu

Resmi Terbentuk, M Zaki Yamani Nakhodai Lazisnu Tanbu

apahabar.com, BATULICIN – Kepengurusan Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kabupaten Tanah Bumbu…

Featured-Image
Pembentukan kepengurusan Lazisnu Tanah Bumbu. Foto-apahabar.com/Syahriadi.

bakabar.com, BATULICIN – Kepengurusan Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kabupaten Tanah Bumbu terbentuk.

Dalam hasil rapat yang digelar pada Rabu (25/8), H M Zaki Yamani dipercaya sebagai Ketua Lazisnu Tanah Bumbu. Sementara Anton Sujarwo dipercaya sebagai Sekretaris dan M Haris Fadilah sebagai Bendahara.

H M Zaki Yamani berkomitmen menjadikan Lazisnu sebagai lembaga yang amanah untuk kepentingan masyarakat.

“Kami bertekad menjadi lembaga pengelola dana masyarakat seperti zakat, infak, sedekah, wakaf dan CSR yang didayagunakan secara amanah dan profesional untuk kemandirian umat,” ujar Zaki Yamani, Kamis (26/8).

Selain itu, kata Zaki Yamani, bersama Lazisnu pihaknya akan mendorong tumbuhnya kesadaran masyarakat untuk mengeluarkan zakat, infak, dan sedekat dengan rutin.

Kemudian juga mengumpulkan dan menghimpun dan mendayagunakan dana zakat, infak, dan sedekah secara profesional, transparan, tepat guna, dan tepat sasaran.

Lazisnu juga akan menyelenggarakan program pemberdayaan masyarakat guna mengatasi problem kemiskinan, pengangguran, dan minimnya akses pendidikan yang layak.

“Kita akan berusaha sekuat tenaga menjalankannya sesuai amanah. Terlebih saat pandemi semua akan memerlukan bantuan,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner