bakabar.com, KUALA KAPUAS - Kegiatan pelatihan kejuruan tata boga dan menjahit di Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah (Kalteng) 2022 resmi dimulai, Kamis (15/12).
Pelatihan diikuti sebanyak 40 peserta. Mereka adalah tenaga kerja mandiri alumnus Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kapuas.
Kegiatan pelatihan diawali dengan pembekalan dan dilanjutkan praktik pembuatan roti untuk kejuruan tata boga dan pembuatan pola pakaian untuk kejuruan menjahit.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kapuas, Raison mengatakan, pelatihan ini merupakan bagian dari program kompensasi kenaikan harga BBM dari Pemkab Kapuas melalui Disnaker.
Raison berharap pelatihan ini bisa berjalan baik dan lancar.
Para tenaga kerja mandiri diharapkan bisa mendapatkan peningkatan keterampilan dan pengetahuan baik skill maupun informasi tentang perbankan.
"Kemungkinan juga nanti ada bantuan perbekalan dari pemerintah daerah untuk menunjang pelaksanaan kegiatan mereka secara mandiri," ucap Raison.
Sementara itu, peserta pelatihan kejuruan menjahit, Salmah mengaku sangat senang bisa mengikuti pelatihan dengan harapan nantinya bisa membuka usaha sendiri.
"Harapan saya dengan mengikuti pelatihan kejuruan menjahit ini saya nanti bisa membuka usaha sendiri," pungkasnya.