Sport

Resmi Dirilis, Lagu Piala Dunia U-20 Indonesia Dibawakan Trio Jebolan Idol

FIFA dan Weird Genius secara resmi merilis lagu Piala Dunia U-20 dengan judul 'Glorious' pada Jumat (24/3).

Featured-Image
Piala Dunia U-20 2023. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - FIFA dan Weird Genius secara resmi merilis lagu Piala Dunia U-20 dengan judul 'Glorious' pada Jumat (24/3).

"Saksikan teaser video musik resmi Piala Dunia U-20 dengan judul 'Glorious' yang dibawakan oleh @Weird.Genius, @LyodraOfficial, @TiaraAndini, dan@ZivaMagnolya," tulis PSSI lewat Instagram resmi.

Lagu Glorius yang menjadi lagu resmi Piala Dunia U-20 dinyanyikan tiga penyanyi jebolan ajang pencarian bakat yaitu Lyodra, Tiara Andini dan Ziva Magnolya.

Video musik Piala Dunia U-20 Indonesia ini pun langsung viral di media sosial dan mendapat banyak respons dari netizen.

"Bakal pecah sih ini nanti pasti," ucap seorang netizen.

"Keren idola gua Tiara Andini," kata warganet lainnya.

"Lebih suka pake Bahasa Indonesia kayak Meraih Bintang Asian Games 2018. Pas dengar dicover sama orang asing pake Bahasa Indonesia. The real memperkenalkan Indonesia," ucap netizen lainnya.

"Nanti pas pemain masuk stadionnya pake ini bakal kece banget pasti," kata netizen lainnya.

"Kurang sreg Indonesia terkenal dengan budayanya kenapa tidak menggunakan pakaian adat dan lagu daerah biar secara langsung memperkenalkan inilah Indonesia dengan segudang adat dan budayanya," kata warganet lainnya.

Piala Dunia U-20 2023 akan digelar di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang. Kejuaraan ini akan diikuti 24 negara termasuk Timnas Indonesia U-20.

Weird Genius selaku pencipta lagu mengaku mendapat kehormatan bisa terlibat dalam Piala Dunia U-20 2023.

"Ini adalah sebuah kehormatan bagi kami, dan kami tidak sabar menyaksikan turnamen ini di Indonesia. Piala Dunia U-20 akan diisi oleh talenta muda yang penuh semangat dan lagu kami Glorious sangat cocok dengan energi seperti ini," kata Weird Genius mengenai lagu Glorious dalam rilisnya.

"Kami ingin fans tanah air bisa merasakan antusias dan semangat yang sama di lagu ini seperti menyaksikan secara langsung pertandingan para calon legenda masa depan," ujar Weird Genius menambahkan.

Editor


Komentar
Banner
Banner