Kalsel

Reporter Humas Provinsi Kalsel Ikuti Sindo’s Jurnalism Class

apahabar.com, BANJARMASIN – Tenaga Hubungan Masyarakat (Humas) dituntut memiliki pengetahuan maksimal terkait dunia penulisan di era…

Featured-Image
Reporter Humas Provinsi Kalsel saat mengikuti materi di Sindo’s Class Journalist, Jakarta. Foto-istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - Tenaga Hubungan Masyarakat (Humas) dituntut memiliki pengetahuan maksimal terkait dunia penulisan di era digital. Untuk itu, Reporter Humas Provinsi Kalsel mengikuti Sindo's Class Journalist selama 2 hari di Jakarta.

Tiga reporter dari Biro Humas dan Protokol Setdaprov Kalsel berhasil mengikuti edukasi dan pelatihan gratis di perusahaan besar milik MNC Group itu. Mereka adalah Roniansyah (rny), Endy Reza Pradana (end), dan Cindy Vinnalarika Surya P (cin).

Pemimpin Redaksi SindoNEWS.COM, Djaka Susila menyatakan, piawai dalam membuat citra positif melalui pemberitaan dan publikasi menjadi salah satu tolak ukur utama keberhasilan Humas.

"Seorang Humas juga dituntut untuk bisa membangun image instansi dengan sebaik-baiknya. Semua tuntutan ini bisa direalisasi melalui adanya kemampuan personal yang mumpuni," terangnya.

Beberapa kemampuan yang dibutuhkan dari seorang Humas diantaranya pengetahuan digital, kemampuan menulis, press release serta kemampuan mengatasi krisis (media handling).

Sementara itu, Kepala Biro Humas dan Protokol Setdaprov Kalsel, Kurnadiansyah mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pihak Sindo MNC Group yang telah memberikan kesempatan pada pegawainya untuk memperdalam ilmu jurnalistik.

"Semoga apa yang telah diajarkan tim profesional dari pihak Sindo dan pakar komunikasi, semakin memberikan semangat bagi kami untuk melahirkan karya-karya terbaik bagi daerah di bidang kehumasan," ucap Kurnadiansyah.

Secara umum, Koran Sindo dan Sindonews menyelenggarkan program pelatihan bagi para Humas yang bernaung dalam wadah Sindo Journalism Class (SJC).

SJC merupakan program pendidikan yang diselenggarakan oleh Koran Sindo sejak 2014. Materi pendidikan dalam program ini berkutat pada seputar dunia jurnalistik dan kehumasan. Didukung oleh pemateri-pemateri senior yang handal di dua bidang tersebut.

Baca Juga: Tingkatkan Kemampuan Jurnalis Media Daring

Baca Juga: Ikut Pelatihan Jurnalistik, Begini Kesan Gemala Azzahra

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner