Hot Borneo

Rela Panas-Panasan Nonton Pawai Agustusan di Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU – Panasnya terik matahari tidak menyurutkan semangat warga Kotabaru turun ke jalan menyaksikan pawai…

Featured-Image
Warga Sa Ijaan antusias menyaksikan pawai agustusan. Foto-Masduki

bakabar.com, KOTABARU – Panasnya terik matahari tidak menyurutkan semangat warga Kotabaru turun ke jalan menyaksikan pawai atau karnaval agustusan, Minggu (21/8).

Pantauan media ini, sejak pagi hingga siang hari tadi warga antusias menyaksikan para peserta pawai di sepanjang rute yang ditentukan panitia.

“Beberapa tahun lalu tidak ada pawai agustusan karena Covid-19, makanya kami bersama keluarga harus nonton walaupun cuacanya cukup panas,” ujar Nurhayani, asal Desa Semayap.

Sementara pawai agustusan kali ini diikuti oleh para pelajar tingkat SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi dengan jumlah terbatas.

Para peserta menampilkan beragam busana, adat, drum band serta atraksi mampu memukau tim penilai serta warga Sa Ijaan.

Sebelumnya Sekda Kotabaru Said Akhmad menyampaikan jumlah peserta pawai dibatasi dan peserta dari instansi tidak turut serta.

“Lalu untuk pengumuman lomba langsung disampaikan usai pawai selesai,” pungkas Said.



Komentar
Banner
Banner