Kota Baru

Ratusan Ikan Cupang Mejeng di Goa Lowo Kotabaru, Salah Satunya dari Jakarta

apahabar.com, KOTABARU – Kontes ikan cupang yang digelar di objek wisata Goa Lowo, Desa Tegalrejo, Kotabaru,…

Featured-Image
Kontes ikan cupang berlangsung semarak di Goa Lowo, Tegalrejo, Korabaru. Foto-Rahmat for apahabar.com

bakabar.com, KOTABARU – Kontes ikan cupang yang digelar di objek wisata Goa Lowo, Desa Tegalrejo, Kotabaru, berlangsung meriah, Minggu (26/9).

Kemeriahan terjadi karena kegiatan itu tidak hanya dilirik peminat ikan cupang dari dalam daerah, tetapi juga ada yang datang dari Jakarta.Setidaknya ada 200-an pecinta cupang yang mengikuti event ini.

Ketua panita kegiatan, Dedi Rahmat, menyebut acara itu sebagai latihan bersama ikan cupang standar nasional Indonesia (SNI).

“Dari kegiatan ini kami ingin mengeratkan silaturahmi antar sesama pecinta cupang. Juga lebih mengenalkan keunikan ikan cupang,” ujar Rahmat, kepada bakabar.com, Minggu (26/9) sore.

Dia menuturkan banyak orang berpendapat ikan cupang hanya asyik untuk diadu. Namun, dia memiliki pendapat lain. Rahmat menilai ikan cupang juga menarik dilihat dari sisi keindahannya, baik dari sirip, ekor, dan kembang biaknya.

Melalui kegiatan itu, para peserta juga diberikan pemahaman soal cara perawatannya. Karena cupang untuk kontes dan cupang yang hanya untuk dipelihara memiliki sejumlah perbedaan.

“Lewat ajang ini kami harapkan yang belum tahu cupang menjadi tahu serta sekaligus untuk mengedukasi para pecinta cupang,” ujarnya.

Menariknya, momen ini juga dijadikan sebagai upaya menggaet pengunjung ke destinasi wisata Goa Lowo, yang menjadi unggulan di Kotabaru.

Ketua pengelola BUMDes Pesona Rejo Jaya, Gus Tri Widodo, mengapresiasi digelarnya kontes cupang yang berlangsung semarak.

“Alhamdulillah, hari ini cukup ramai pengunjungnya. Ratusan penghobi ikan cupang antusias datang ke Goa Lowo ini,” pungkas Tri, sapaan akrabnya itu.

Ada beberapa kategori original dalam kontes tersebut, di antaranya, reguler, baby, dan exhibition. Selain mendapatkan piala dan piagam, pemenang kontes juga berkesempatan mendapat uang pembinaan.

img



Komentar
Banner
Banner