Dampak Pandemi Covid-19

Ratu Plaza Sepi, Dihantam Gelombang Pandemi

Ratu Plaza yang terletak di Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, menjadi salah satu korban dari gelombang Pandemi Covid-19

Featured-Image
Seluruh toko di lantai dua, Ratu Plaza tutup. Foto: apahabar.com/Gabid Hanafie.

bakabar.com, JAKARTA – Ratu Plaza yang terletak di bilangan Jakarta Pusat, terlihat kosong karena menjadi salah satu korban dari gelombang Pandemi Covid-19.

Terpantau, hanya sedikit toko yang masih buka, di antaranya terhitung hanya tiga restoran yang sampai saat ini masih melayani pelanggan.

Sisanya, merupakan toko yang menjual barang elektronik seperti laptop dan aksesorisnya.

Satu toko terlihat menjual barang elektronik untuk hobby, seperti video game.

Bahkan, satu lantai di Ratu Plaza ada terlihat kosong, tidak ada toko yang buka. 

Sebagian tangga jalan otomatis ada yang dimatikan dan sudah berbunyi cukup keras.

Salah satu karyawan elektronik, Andi (35) mengungkapkan Ratu Plaza merupakan salah satu mall yang ramai didatangi pelanggan untuk membeli barang elektronik.

“Tapi, sekarang sepi, semenjak awal Pandemi Covid-19, terutama saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB),” ujar Andi kepada bakabar.com, Jumat (9/12).

Selain itu, menurut Andy, faktor utama Ratu Plaza semakin sepi adalah karena supermarket yang menjadi tempat untuk pengunjung membeli kebutuhan pokok, sudah tutup.

“Saat pandemi Covid-19 supermarketnya tutup jadi makin sepi, dulu ada di lantai paling bawah,” kata Andy.

Karyawan tersebut menyebutkan, pelanggan yang naik sampai lantai tiga sangat sedikit, terutama karena hanya ada toko elektronik di lantai tersebut.

Terdapat beberapa pelanggan yang mendatangi Ratu Plaza, tapi mayoritas hanya mengunjungi restoran yang teletak di lantai dasar.

Salah satu pelanggan, Murti (40), mendatangi mall tersebut bersama suami dan anaknya.

Ia mengatakan sudah beberapa kali ke tempat tersebut, tapi hanya untuk membeli barang elektronik dan makan.

“Saya datang hanya buat makan, tapi sempat, dulu datang untuk beli barang elektronik dan saya datang hari ini karena kebetulan sedang lewat ke sini,” ucap Murti.

Editor


Komentar
Banner
Banner