Sport

Ratu Elizabeth II Wafat, Klub Liga Inggris Ramai Ganti Logo Medsos Jadi Hitam Putih

apahabar.com, BANJARMASIN – Kabar duka menyelimuti Inggris, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Jumat (9/9) dini…

Featured-Image
Ratu Elizabeth II meninggal dunia, klub bola Liga Inggris kompak ganti logo medsos jadi hitam putih. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN – Kabar duka menyelimuti Inggris, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Jumat (9/9) dini hari WIB waktu setempat.

Sejumlah klub Liga Inggris pun ramai-ramai menyampaikan ucapan belasungkawa.

Tak hanya itu saja, mereka juga kompak mengganti logo moreka di media sosial.

Sebelumnya logo klub Inggris di media sosial masing-masing penuh warna, kini hanya berwarna hitam putih sebagai tanda berduka.

“Liga Premier sangat berduka atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II. Pikiran dan belasungkawa kami bersama Keluarga Kerajaan dan semua orang di seluruh dunia berduka atas kehilangan Yang Mulia,” tulis @premierleague di Twitter.

Tweets by premierleague

Di antaranya Tottenham Hotspur, Manchester United, Chelsea FC, Liverpool Brighton & Hove Albion, serta Arsenal.

“Tottenham Hotspur turut berduka cita atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II. Klub ingin menyampaikan belasungkawa kepada semua anggota Keluarga Kerajaan pada saat yang menyedihkan ini,” tulis @SpursOfficial di Twitter.

“Manchester United berbagi duka dengan seluruh bangsa menyusul pengumuman dari Istana Buckingham atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II,” tulis @ManUtd di Twitter.

“Chelsea Football Club sangat berduka atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II. Kami bergabung dengan mereka yang berkabung di Inggris dan di seluruh dunia. Kami ingin menyampaikan belasungkawa kami kepada Keluarga Kerajaan dan semua orang yang terpengaruh oleh berita yang sangat menyedihkan ini,” tulis @ChelseaFC di Twitter.

“Liverpool Football Club berduka atas meninggalnya Yang Mulia, Ratu Elizabeth II. Kami menyampaikan belasungkawa tulus kami kepada Keluarga Kerajaan,” tulis @LFC di Twitter.

“Brighton & Hove Albion sangat berduka atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II. Pikiran dan belasungkawa kami bersama Keluarga Kerajaan dan semua orang di seluruh dunia berduka atas kehilangan Yang Mulia,” tulis @OfficialBHAFC di Twitter.

“Kami sangat berduka atas meninggalnya Yang Mulia Ratu. Bersama dengan banyak pendukung kami hari ini, kami akan meluangkan waktu untuk berkabung dan merenungkan kehidupan dan pengabdian Yang Mulia yang luar biasa,” tulis @Arsenal di Twitter.

Tweets by Arsenal

HALAMAN
12


Komentar
Banner
Banner