bakabar.com, BANJARMASIN – Usai mengakuisisi klub Liga 2 Cilegon United FC, nama aktris Raffi Ahmad langsung trending topik di Twitter pada Minggu (28/3) pagi.
Sedikitnya terdapat ribuan cuitan tentang Raffi Ahmad.
Mayoritas warganet memuji keberhasilan Raffi Ahmad membeli klub Liga 2 Cilegon United FC tersebut.
“Raffi Ahmad beli Cilegon United, Kaesang dan Pak Erick Tohir beli Persis Solo,” tulis akun @Ahmadridhopp_.
“Kemarin Awkarin beli hotel, sekarang Raffi Ahmad mengakuisisi Cilegon United,” kata @KurniawanRicho.
“Dukung banget si kalau Raffi Ahmad terjun di bisnis industri sepak bola modern yang memang sudah saatnya anak-anak muda menggantikan para orang tua kolot di sepak bola Indonesia. Lagi nunggu pemilik juragan99, Atta, dan lainnya. Btw Cilegon auto mobil Tesla dari Rudy Salim,” cetus @Ahsnmuiin.
Sebelumnya, aktris Raffi Ahmad dan pengusaha sukses Rudy Salim secara resmi mengakuisisi klub Liga 2 Cilegon United FC.
Kabar itu disampaikan Raffi Ahmad melalui akun resmi Instagram pribadinya @raffinagita1717, sekitar 2 jam yang lalu.
Dalam unggahan tersebut, Raffi tampak berfoto dengan sejumlah orang.
Di antaranya Direktur Renault Indonesia Rudy Salim, Presiden Klub Yudhi Apriyanto, dan Wakil Direktur Utama Garuda Indonesia Donny Oskaria.
Mereka berfoto dengan mengenakan jersey Cilegon United FC.
Pemandangan ini cukup jadi bukti sah kalau Raffi mengakuisisi klub tersebut.
Apalagi, Raffi dan Yudhi memegang sebuah map dengan logo Cilegon United, tanda kalau proses akuisisi sudah selesai.
“Mohon doanya, Bismillah,” tulis Raffi dalam unggahan tersebut.
Lantas, unggahan Raffi Ahmad mendapat ragam komentar dari netizen dan sejumlah kerabatnya.
“Aiiih mantaaap, sukses bro,” tulis komentator kondang @radotvalent.
“Good luck broku! Doa yang terbaik for you and the team,” kata @arthurirawan.
“Good luck pak bro,” cetus @nabilhusein99.