Pemkab Barito Kuala

Punya Banyak Manfaat, Pemkab Batola Segera Terapkan Tanda Tangan Digital

apahabar.com, MARABAHAN – Bukan sekadar gaya-gayaan, semua satuan perangkat kerja di Barito Kuala memasuki tahap awal…

Featured-Image
Bupati Barito Kuala, Hj Noormiliyani AS, berbicara dalam sosialisasi penerapan tanda tangan digital di Batola. Foto: Prokopimda Batola

bakabar.com, MARABAHAN – Bukan sekadar gaya-gayaan, semua satuan perangkat kerja di Barito Kuala memasuki tahap awal penerapan tanda tangan digital.

Dalam tahap awal, semua kepala satuan kerja sudah mendapatkan sosialisasi penerapan tanda tangan digital yang dilaksanakan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Batola, Rabu (16/2) pagi.

Sosialisasi itu menghadirkan narasumber dari Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), Agus Mahardika, serta Meigananda Herdiana dari Badan Siber dan Sandi Negara(BSSN).

Untuk menindaklanjuti sosialisasi itu, BSrE akan melakukan perjanjian kerjasama dengan Pemkab Batola dalam pengaplikasian tanda tangan digital.

Pengaplikasian tanda tangan digital sendiri bukan sekadar gaya-gayaan, seandainya tidak memiliki manfaat yang cukup besar dibanding tanda tangan konvensional.

Salah satu manfaat yang paling mudah dipahami adalah efektivitas waktu, tempat dan biaya. Terlebih kalau penandatanganan dokumen dilakukan secara tatap muka.

“Penggunaan tanda tangan digital juga dapat mencegah pemalsuan, menjaga integritas dokumen, menghindari penipuan dan menjamin keaslian dokumen,” jelas Ichwan Hakim, Sekretaris Diskominfo Batola.

“Selain memiliki kekuatan hukum yang sama dengan tanda tangan basah, keutuhan dokumen juga hampir dapat dipastikan,” tambahnya.

Terkait penerapan digital di Batola, Bupati Hj Noormiliyani AS memberikan dukungan penuh, lantaran berkaitan dengan efektivitas dan efesiensi pelayanan publik.

“Selain efektivitas dan efesiensi pelayanan kepada masyarakat, juga dapat membantu peningkatan indeks e-goverment Batola,” papar Noormiliyani.

“Menggunakan tanda tangan digital, sebuah dokumen bisa cepat diselesaikan, sekalipun pejabat bersangkutan sedang tidak berada di kantor,” tandasnya.



Komentar
Banner
Banner