Nasional

Puluhan Ribu Jemaah Hadiri Haul Ke-19 Guru Sekumpul di Taman Kota Sampit Kotim

Memperingati haul Guru Sekumpul ke 19, yang digelar dilokasi Taman Kota Sampit, dipadati ribuan masyarakat dari berbagai daerah.

Featured-Image
Lokasi Taman Kota Sampit, yang dijadikan pusat kegiatan Haul Guru Sekumpul ke 19 dan Sampit Bersholawat, Minggu (21/1/2024). Foto-apahabar.com/Ilhamsyah Hadi

bakabar.com, SAMPIT - Memperingati tahun ke-19 wafat Tuan Guru Muhammad Zaini Abdul Ghani Al-Banjari atau yang kerap disapa Abah Guru Sekumpul, yang digelar di Taman Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalteng, dipadati ribuan jemaah dari berbagai daerah, Minggu (21/1/2024) malam.

"Di luar dugaan ini mencapai sekitar 10 ribuan lebih jemaah yang hadir di Haul Guru Sekumpul dan Sampit Bersholawat ini, karena kita lihat jemaah meadati sampai Jalan Ahmad Yani sana," kata Habib Ahmad Al Habsi, salah seorang penanggung jawab pelaksana kegiatan haul ke-19 guru sekumpul di Sampit.

Habib Ahmad menjelaskan, bahwa kelompok atau jemaah yang berpartisipasi membantu kegiatan haul tersebut dari berbagai wilayah selain dari Sampit, ada juga dari Kecamatan Parenggean, Cempaga, Mentaya Hulu bahkan juga dari Pembuang Hulu Kabupaten Seruyan.

"Acara ini yang kedua kalinya, tahun 2023 lalu di Ikon Jelawat, dan tahun 2024 ini di Taman Kota Sampit, ternyata animo jemaah sangat tinggi untuk hadir di haul abah guru sekumpul ini," jelasnya.

Dalam kegiatan ini, panitia juga menyediakan makan gratis untuk jemaah yang hadir. Seluruh makanan tersebut merupakan sumbangan dari warga agar pelaksanaan haul abah guru ini berjalan sukses dan lancar.

"Ada sekitar 80 tenda stand yang disediakan, dan diperkirakan sebanyak 40 ribu makanan yang disiapkan untuk jemaah yang hadir di haul ini," imbuhnya.

Dalam kegiatan haul guru sekumpul dan Sampit bersholawat ini, dipandu langsung Habib Abdullah Aljun Alkhirid, Habib Jakfar Alkaff, Ustaz Ahnad Rayyan Abrur serta Guru Iwan Arsyad.

Editor


Komentar
Banner
Banner