bakabar.com, BANJARBARU - PTAM Intan Banjar telah merampungkan perbaikan pipa berukuran 550 milimeter di Jalan Gubernur Syarkawi, Senin (22/4)
Pekerjaan tersebut tercatat dirampungkan sekitar pukul 05.00 Wita. Bahkan telah dilakukan uji coba, sehingga normalisasi tekanan air menyesuaikan di lapangan.
Dikonfirmasi bakabar.com, sejumlah warga terdampak gangguan air bersih akibat perbaikan juga mengonfirmasi bahwa air sudah mengalir.
"Air mengalir sudah, tapi ulun masih pakai bantuan mesin penyedot. Satu tandon sudah terisi penuh," papar salah seorang Ibu rumah tangga di Landasan Ulin yang akrab disapa Mama Rasyid.
Sementara warga lain bernama Wardah, juga mengaku demikian. Debit air tidak terlalu kencang, tetapi sudah dapat digunakan untuk mencuci dan mandi.
"Alhamdulillah sudah mengalir,, kendati kecil sekali. Terbaru ulun cek, air kembali tidak mengalir. Mungkin gantian atau banyak yang pakai. Mudah-mudahan nanti jalan lagi," jelasnya.