Banjarmasin Hits

Pria Diduga Hilang di Sungai Kuin Banjarmasin, Ternyata Sengaja Kabur Usai Dikira Intip Wanita Mandi

Sempat menjadi misteri, seorang pria yang diduga menceburkan diri dan hilang di Sungai Kuin Banjarmasin, Sabtu (15/7) pagi, ternyata dalam kondisi baik-baik

Featured-Image
Seorang pria yang diduga menceburkan diri dan hilang di Sungai Kuin Banjarmasin, Sabtu (15/7) pagi, ternyata dalam kondisi baik-baik saja. Foto: Polsek Banjarmasin Barat

bakabar.com, BANJARMASIN - Sempat menjadi misteri, seorang pria yang diduga menceburkan diri dan hilang di Sungai Kuin Banjarmasin, Sabtu (15/7) pagi, ternyata dalam kondisi baik-baik saja.

Sebelumnya warga di sekitar lokasi kejadian, tepatnya Jalan Simpang Anem RT 16, Kelurahan Kuin Selatan, Banjarmasin Barat, digegerkan kabar tentang seorang pria yang menceburkan diri ke sungai.

Dugaan tersebut lantas diperkuat dengan penemuan beberapa barang yang diduga milik si pria seperti baju, sandal, sepeda motor, sabun batang dan uang.

Belakangan pria yang diketahui bernama Suhri tersebut dalam kondisi baik-baik saja. Hal ini diketahui setelah yang bersangkutan mendatangi Polsek Banjarmasin Barat untuk memberikan klarifikasi.

"Awalnya yang bersangkutan mandi di sungai dan mencoba berenang. Namun karena kelelahan, Suhri berhenti di bawah jamban," ungkap Kapolsek Banjarmasin Barat, Kompol Indra Agung Perdana Putra, ketika dikonfirmasi bakabar.com.

"Ternyata dalam jamban, masuk seorang wanita yang hendak mandi. Oleh karena dikira akan diintip, wanita ini kemudian berteriak minta tolong kepada warga sekitar," imbuhnya.

Baca Juga: Geger! Pria Diduga Ceburkan Diri di Sungai Kuin Banjarmasin

Polsek Banjarmasin Barat baru saja mengungkapkan dugaan seorang pria menceburkan diri ke sungai Kuin Banjarmasin, di Jalan Simpang Anem, Rt 16, Kelurahan Kuin Selatan, Banjarmasin Barat, Sabtu (15/7).
Polsek Banjarmasin Barat mempertemukan Suhri dengan Ketua RT 16, setelah diduga menceburkan diri ke Sungai Kuin Banjarmasin, Sabtu (15/7). Foto: Polsek Banjarmasin Barat

Sontak teriakan wanita itu membuat Suhri ikut panik. Tanpa pikir panjang, pria berbadan kekar ini bergegas berenang ke seberang sungai dan meninggalkan beberapa barang.

"Akibatnya sepeda motor, kunci motor, pakaian, uang dan sabun ditinggalkan di dekat jamban tersebut," pungkas Indra Agung.

Editor


Komentar
Banner
Banner